
Bola.net - 32 pelatih siap beradu taktik di Piala Dunia 2022. Menariknya, ada sejumlah pemain yang bakal memimpin negaranya di Piala Dunia 2022 dengan status mantan pemain top.
Para pelatih berpengalaman akan unjuk gigi di Piala Dunia 2022. Qatar akan menjadi saksi kecerdasan para pelatih kelas dunia dalam meracik strategi demi menjadi juara Piala Dunia 2022.
Pengalaman melatih klub maupun timnas tentu saja menjadi modal berharga bagi pelatih di turnamen akbar Piala Dunia. Namun pengalaman sebagai pemain juga sangat penting untuk menyesuaikan strategi agar mampu diterapkan dengan baik.
Dari nama-nama pelatih besar di Piala Dunia, beberapa diantaranya merupakan bintang saat menjadi pemain. Berikut empat pelatih negara peserta Piala Dunia 2022 yang merupakan mantan pemain top.
Lionel Scaloni

Lionel Scaloni punya catatan cukup impresif sebagai pelatih Piala Dunia 2022. Scaloni yang sudah menangani timnas Argentina selama empat musim telah memberikan satu trofi Copa Amerika.
Tak hanya berprestasi sebagai pelatih, Scaloni juga cukup berprestasi sebagai pemain. Scaloni merupakan bek tangguh La Liga pada awal 2000-an saat membela Deportivo La Coruna.
Scaloni bertahan di Spanyol selama sembilan musim bersama Deportivo. Scaloni sukses membawakan satu gelar La Liga, satu gelar Copa Del Rey, dan dua gelar Piala Super Spanyol.
Selain Deportivo, Scaloni juga tercatat pernah membela beberapa tim Spanyol lainnya seperti Mallorca dan Racing Santander. Scaloni juga pernah membela tim top di luar Spanyol seperti West Ham United, Lazio, hingga Atalanta.
Aliou Cisse

Timnas Senegal tak salah pilih ketika menunjuk Aliou Cisse sebagai juru taktik. Pasalnya, Senegal mampu merangkak naik sebagai calon kuda hitam di Piala Dunia 2022.
Pelatih yang sukses membawa Senegal menjuarai Piala Afrika 2021/2022 punya karier yang sama apiknya saat menjadi pemain. Cisse tercatat punya karier yang cukup panjang di Ligue 1 Prancis.
Paris Saint Germain menjadi tim yang pernah merasakan jasa Aliou Cisse. Dia tercatat mengawal lini tengah PSG selama empat musim sejak didatangkan dari SC Sedan.
Gareth Southgate

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate ternyata punya karier pemain yang cukup gemilang. Southgate yang berposisi sebagai bek tengah sukses menjalankan karier selama 17 tahun di Premier League.
Southgate memulai kariernya di Premier League saat promosi dari tim muda Crystal Palace pada musim 1989/1990. Sejak saat itu Southgate mulai menorehkan kisahnya sebagai salah satu bek penting di Premier League.
Selama 17 musim, Southgate tercatat membela tiga klub top yakni Crystal Palace, Aston Villa, dan Middlesbrough. Southgate juga mampu memenangkan dua gelar Piala Liga Inggris saat berseragam Aston Villa dan Middlesbrough.
Southgate juga memiliki karier yang cukup apik di timnas Inggris. Mencatatkan 57 caps sejak memulai debutnya di The Three Lions pada Desember 1995.

Kamerun harus berterimakasih kepada Rigobert Song. Tanpa kontribusi Song, Kamerun mungkin saja tak akan menginjakkan kaki di Piala Dunia 2022.
Tak hanya penting sebagai seorang pelatih, Song juga sangat penting bagi timnas Kamerun saat menjadi pemain. Song berhasil catatkan 137 caps dan menyumbangkan dua trofi Piala Afrika.
Tak hanya di level timnas, Rigobert Song juga punya kerier yang sama gemilangnya di level klub. Song malang melintang di liga top Eropa salah satunya bersama Liverpool selama dua musim.
Bersama Liverpool, Song berhasil memenangkan satu gelar Piala UEFA musim 2000/2001. Selain Liverpool, Song juga pernah membela beberapa tim top lainnya seperti West Ham United, FC Koln, Lens, hingga Galatasaray.
Sumber: Transfermarkt
(Bola.net/Ahmad Daerobby)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Profil Inaki Williams: Calon Mesin Gol Ghana di Piala Dunia 2022 yang Dicueki Spanyol
Piala Dunia 17 Oktober 2022, 20:56
-
4 Mantan Pemain Top yang Menjadi Pelatih Negara Peserta Piala Dunia 2022
Piala Dunia 17 Oktober 2022, 15:20
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR