
Bola.net - Winger Real Madrid sekaligus penggawa timnas Brasil yakni Vinicius Junior menyebut Prancis punya kans kuat untuk jadi juara Piala Dunia 2022.
Prancis memang merupakan salah satu negara sepak bola terkuat di dunia. Mereka sekarang berstatus sebagai juara bertahan Piala Dunia.
Mereka jadi juara di pentas Piala Dunia 2018 silam di Rusia. Di babak final tim asuhan Didier Deschamps itu mengalahkan Kroasia.
Prancis tak berhenti sampai di situ. Mereka juga sukses meraih gelar juara UEFA Nations League 2020/21.
Prancis Calon Kuat Juara Piala Dunia 2022
Jadi juara Piala Dunia dua kali beruntun adalah hal yang sulit dilakukan. Namun demikian Vinicius Junior meyakini bahwa Prancis punya modal kuat untuk mempertahankan gelar yang mereka menangi empat tahun lalu.
“Ini sedikit sulit, kan? Tim terbaik selalu tim yang memenangkan Piala Dunia terakhir," ucapnya pada Sportbible.
"Saya pikir Prancis adalah yang terbaik saat ini," sambung Vinicius.
Berharap Brasil Bisa Juara
Namun Vinicius Junior menambahkan, Prancis masih punya kans untuk terpeleset. Apalagi ada tim-tim lain yang tentunya bertambah kuat dalam empat tahun terakhir.
Mereka tentu punya kans juara juga. Sebut saja Argentina, Jerman, dan tak lupa, Brasil.
"Akan tetapi di Piala Dunia hal itu bisa berubah dan ada banyak tim dengan peluang bagus untuk menang," klaim Vinicius.
"Argentina tampil dengan sangat baik, Brasil, Inggris, Jerman ... mereka semua adalah tim yang akan kuat di Piala Dunia ini - dan semoga Brasil menang!" serunya.
Kans Bermain di Piala Dunia
Vinicius Junior masih berusia 21 tahun. Namun ia sudah jadi andalan Real Madrid di pos sayap kiri.
Ia tentu punya kans besar dibawah ke Piala Dunia 2022 di Qatar. Namun ia harus bersaing dengan pemain lain untuk jadi pemain inti.
Sebut saja pemain macam Neymar. Meski demikian Vinicius mengaku ia tetap optimis bakal sering dipercaya mengisi line up inti Selecao.
"Saya pikir saya akan bermain; ini akan menjadi Piala Dunia yang sangat spesial bagi saya dan semua orang dengan harapan tinggi untuk Brasil. Setelah sekian lama, memiliki tim yang kuat - itu penting bagi kami," tandas Vinicius.
Jadwal Tanding Brasil di Piala Dunia 2022
25 November 2022
Matchday 1 Grup G
- Brasil vs Serbia
- Stadion: Lusail Stadium
- Kickoff: 02.00 WIB
28 November 2022
Matchday 2 Grup G
- Brasil vs Swiss
- Stadion: Stadium 974
- Kickoff: 23.00 WIB
3 Desember 2022
Matchday 3 Grup G
- Kamerun vs Brasil
- Stadion: Lusail Stadium
- Kickoff: 02.00 WIB
(Sportbible)
Jangan Lewatkan:
- Belum Menyerah, Reece James Pede Bisa Comeback di Piala Dunia 2022
- Profil Jonathan David: Pemain Incaran MU, Calon Mesin Gol Kanada di Piala Dunia 2022
- Performa Minor Raheem Sterling Jelang Piala Dunia 2022, Haruskan Dicoret dari Timnas Inggris?
- Alisson atau Ederson, Siapa Lebih Layak Jadi Kiper Utama Brasil di Piala Dunia 2022?
- Diogo Costa atau Rui Patricio: Siapa Kiper Utama Timnas Portugal di Piala Dunia 2022?
- 4 Bek Tengah Tangguh yang Bisa Jadi Andalan Timnas Jerman di Piala Dunia 2022
- Liverpool Bapuk, Ini Penyebabnya Menurut Trent Alexander-Arnold
- Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukannya Brasil, Vinicius Sebut Prancis Berpeluang Kuat Jadi Juara Piala Dunia 2022
Piala Dunia 31 Oktober 2022, 21:52 -
Dikaitkan dengan Madrid, MU, dan Liverpool, Bellingham: Nggak Mikirin yang Begituan
Bundesliga 31 Oktober 2022, 20:45 -
Mencari Alasan Penurunan Performa Real Madrid: Pemain Cedera dan Jadwal Padat?
Liga Spanyol 31 Oktober 2022, 10:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR