Bola.net - - Kiprah striker AC Milan, Nikola Kalinic, di Piala Dunia 2018 harus berakhir lebih dini dari rekan-rekan setimnya. Timnas Kroasia memutuskan untuk memulangkannya karena dinilai tidak cukup bugar.
Kalinic membuat kontroversi setelah menolak masuk sebagai pemain pengganti kala Kroasia menghadapi Nigeria hari Minggu (17/6) kemarin. Ia beralasan bahwa dirinya sedang mengalami cedera pada punggungnya.
Mendengar hal tersebut, pihak timnas pun langsung bergerak cepat untuk memulangkannya lebih awal. Pengumuman mengenai keputusan tersebut disampaikan melalui situs resmi federasi sepakbola Kroasia.
"Dengan kesepakatan staf, pelatih kepala Kroasia, Zlatko Dalic, memutuskan untuk mengeluarkan Nikola Kalinic dari skuat Piala Dunia. Kalinic meninggalkan kamp Kroasia di Roshchino hari Senin (Waktu setempat) dan kembali ke kroasia," tulis pernyataan tersebut seperti yang dikutip dari Football Italia.
Sudah Berulang Kali

"Saat laga melawan Nigeria, Kalinic sedang pemanasan dan seharusnya masuk pada babak kedua," ujar Dalic.
"Namun, dia mengatakan bahwa dirinya tidak siap karena mengalami permasalahan di punggung. Dia melakukan hal yang sama melawan Brasil dan Inggris, berkata bahwa dirinya tidak siap. Dan juga saat sesi latihan kemarin," lanjutnya.
Hanya Ingin Pemain yang Bugar

"Saya menerimanya dengan tenang, karena saya butuh kesiapan serta fisik yang sehat dari pemain yang bisa membantu rekan setimnya. Dia tidak seperti itu, dalam tiga kesempatan dia tidak siap, jadi saya membuat keputusan itu," pungkasnya.
Dengan demikian, eks striker Fiorentina itu tidak akan ada di bangku cadangan saat Kroasia menghadapi salah satu tim kandidat juara, Argentina. Laga itu sendiri akan berlangsung pada hari Jumat (22/6) mendatang di Nizhny Novgorod Stadium.
Saksikan Juga Video Ini

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menolak Main, Kalinic Langsung Dipulangkan
Piala Dunia 19 Juni 2018, 05:52
-
AC Milan Gaet Investor Asal Malaysia?
Liga Italia 13 Juni 2018, 20:36
-
Ingin Maju, Milan Harus tiru Juventus
Liga Italia 13 Juni 2018, 08:59
-
Mirabelli Klaim Liga Europa Tak Menarik Tanpa Milan
Liga Italia 13 Juni 2018, 00:57
-
Barter Silva - Falcao Tak Mungkin Terjadi
Liga Italia 12 Juni 2018, 23:31
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR