Sedikit memberi kejutan dalam starting eleven, Vicente Del Bosque memainkan David De Gea di bawah mistar gawang ketimbang Iker Casillas. Sementara Didier Deschamps mempertahankan inti kekuatan Prancis yang tampil impresif di Piala Dunia 2014.
Sebagai tuan rumah, Les Bleus berusaha untuk langsung menekan, belum genap 10 menit pertandingan berjalan, Karim Benzema mendapat sodoran dari Valbuena, namun tendangan rendahnya bisa diamankan De Gea.
Selanjutnya, Paul Pogba benar-benar tampil impresif dengan sentuhan-sentuhannya dalam mengalirkan serangan. Spanyol sendiri seperti kekurangan daya dobrak dan kreativitas untuk membongkar pertahanan Prancis meski ada sosok Cesc Fabregas di lini tengah.
Kombinasi Griezmann dan Benzema di menit 39 belum juga mampu menjebol gawang De Gea. Sementara Sakho melakukan intervensi penting demi menggagalkan serangan Santi Cazorla dan Diego Costa. Tak ada gol tercipta meski di akhir babak pertama tempo mulai naik.
Prancis kembali membuat pendukungnya terhenyak dengan sundulan Raphael Varane yang melayang di atas mistar dan gol Benzema yang dianulir hanya lima menit babak kedua dimulai.
Masuknya David Silva saat pertandingan sudah berlangsung selama satu jam terbukti mampu meningkatkan permainan juara Piala Dunia 2010 itu. Tetapi justru Loic Remy yang juga berperan sebagai pemain pengganti yang membuka deadlock di menit 73.
Perpindahan bola dari lini per lini yang cepat melibatkan Benzema, Sissoko dan Valbuena diakhiri finishing Remy di dalam kotak penalti.
Enam menit jelang bubar, David Silva membuka ruang tembak dalam kotak penalti Hugo Lloris tapi pemain Manchester City itu hanya bisa melihat bola menggelinding di sisi gawang.
Memasuki injury time, Debuchy melakukan tekel yang menggagalkan peluang La Roja hasil kerja sama Silva dan Isco. Prancis melakukan serangan balik dan untuk kesekian kalinya kesempatan Benzema digagalkan De Gea.
Peluit panjang dibunyikan, Prancis tetap positif menatap kualifikasi Euro 2016, sementara Del Bosque akan lebih berada dalam tekanan.
Susunan pemain
Prancis : Lloris, Debuchy, Varane, Sakho, Evra (Digne 68), Matuidi (Cabaye 68), Pogba, Sissoko (Schneiderlin 78), Valbuena (Cabella 75), Benzema, Griezmann (Remy 58)
Spanyol : De Gea, Carvajal, Ramos, San Jose, Azpilicueta, Busquets (Iturraspe 46), Cazorla (Isco 78), Koke, Fabregas (Pedro 68), Garcia (D Silva 58), Costa (Alcacer 67). (bola/dct)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Korea Selatan Awali Lembaran Baru Dengan Kemenangan
Lain Lain 5 September 2014, 21:40
-
Cavani Pimpin Uruguay Tekuk Jepang
Lain Lain 5 September 2014, 20:32
-
Review ISL: Dua Eks Persija Antar PBR ke Delapan Besar
Bola Indonesia 5 September 2014, 18:07
-
Review: Remy Bawa Prancis Tekuk Spanyol
Piala Dunia 5 September 2014, 04:00
-
Review: Argentina Taklukkan Juara Dunia
Piala Dunia 4 September 2014, 03:37
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR