
Bola.net - Pelatih Spanyol, Luis Enrique menyerukan pihak kepolisian untuk bertindak terhadap ancaman pembunuhan yang didapat Alvaro Morata dan keluarganya.
Seperti diberitakan sebelumnya, kegagalan Morata memanfaatkan peluang emas di laga Euro 2020 kontra Polandia membuatnya mendapat ancaman secara online.
Menurut pengakuan Morata, keluarganya dibombardir pesan-pesan bernada kasar dan ada juga pesan yang kelewat batas dari fans yang tidak puas.
Komentar Luis Enrique
Enrique pun merasa sampai harus berkomentar terhadap adanya ancaman pembunuhan yang diterima Morata. Baginya, hal tersebut sudah kelewat batas.
"Ini sangat parah sehingga harus diserahkan ke tangan polisi. Apa yang saya katakan tentang itu di sini tidak penting, ini adalah hal-hal yang perlu diperbaiki," ujar Enrique seperti dikutip Daily Mail.
"Mengancam siapa pun, tetapi terutama keluarga dan anak-anak seseorang, adalah kejahatan serius." tambahnya.
Pengakuan Morata
Sementara itu, Morata berharap para fans itu tak lagi melakukan hal tersebut. Ia bahkan meminta mereka membayangkan bagaimana rasanya jika mereka yang menjadi dirinya.
"Saya mengerti bahwa saya dikritik karena saya belum mencetak gol, tetapi saya berharap orang-orang akan menempatkan diri mereka di tempat seperti menerima ancaman, bahwa mereka memberi tahu Anda bahwa anak-anak Anda harus mati," tutur Morata.
"Apa yang mengganggu saya? adalah bahwa mereka memberi tahu istri saya, bahwa mereka memberi tahu anak-anak saya. Mereka memberi tahu mereka segalanya," tukasnya.
Sumber: Daily Mail
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
18 Tahun 215 Hari, Pedri Pecahkan Rekor Rooney di Euro
Piala Eropa 28 Juni 2021, 23:54
-
Cedera, David De Gea Absen di Sisa Euro 2020?
Piala Eropa 28 Juni 2021, 19:30
-
Battle of WAGs Euro 2020: Kroasia vs Spanyol
Piala Eropa 28 Juni 2021, 12:45
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR