Bola.net - - Perjuangan Barcelona untuk mendapatkan Adrien Rabiot berakhir manis. Tim asal Catalunya itu dikabarkan sudah mengamankan tanda tangan gelandang PSG itu di musim panas nanti.
Rabiot pertama kali dirumorkan menarik perhatian Barcelona pada musim panas kemarin. Ia ingin didatangkan sebagai pengganti Andres Iniesta.
Namun PSG sendiri mencoba menghalangi kepergian Rabiot. Alhasil Barcelona gagal mendaratkan sang pemain di musim panas kemarin, kendati Juara La Liga itu masih aktif merayu sang pemain untuk pindah musim depan.
Usaha tak kenal lelah Barcelona itu akhirnya membuahkan hasil. Dilansir Mundo Deportivo, Rabiot akhirnya sepakat untuk pindah ke Barcelona musim depan.
Simak detail kesepakatan Rabiot dan Barcelona di bawah ini.
Sempat Galau
Menurut laporan tersebut, pada awalnya Rabiot sempat galau. Pasalnya PSG terus merayu agar ia bertahan di Paris.
Pihak klub kabarnya menawarkan kontrak yang besar baginya. Selain itu ia juga mendapatkan garansi bermain di skuat Les Parisien untuk beberapa tahun ke depan.
Namun Barcelona tidak menyerah. Mereka terus meyakinkan sang pemain untuk pindah ke Camp Nou dan pada akhirnya mereka berhasil meyakinkan sang pemuda untuk melanjutkan karirnya di Spanyol.
Untung Besar
Kesediaan Rabiot untuk pindah ke Barcelona ini menghadirkan keuntungan besar bagi El Blaugrana. Pasalnya mereka tidak perlu mengeluarkan uang sepeserpun untuk mahar transfer sang pemuda.
Rabiot sendiri kontraknya habis di musim panas tahun depan. Namun ia sudah bertekad untuk tidak memperpanjang kontraknya di PSG sehingga ia akan pergi secara cuma-cuma ke Barcelona.
Namun menurut kabar tersebut, Barcelona menawarkan bonus yang cukup besar bagi Rabiot karena ia sudah menolak perpanjangan kontrak di PSG.
Performa Apik
Rabiot musim ini tercatat sudah 10 kali menjadi starter di Ligue 1, di mana ia sudah mengemas 2 gol bagi Les Parisien.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Motta Sebut Ada Lima Calon Juara UCL, Termasuk Madrid
Liga Champions 21 November 2018, 21:43
-
Barcelona Kunci Transfer Adrien Rabiot?
Liga Spanyol 21 November 2018, 18:00
-
Tinggalkan Barcelona Adalah Dosa Besar Neymar
Liga Spanyol 21 November 2018, 17:20
-
Deschamps Prediksi Cedera Mbappe Tidak Parah
Piala Eropa 21 November 2018, 12:28
-
Dokter Timnas Brasil Sebut Cedera Neymar Tak Serius
Amerika Latin 21 November 2018, 09:23
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR