Bola.net - - Pelatih , Quique Sanchez Flores, sebal dengan selebrasi yang dilakukan oleh Gerard Pique usai membobol gawang timnya. Tapi, Flores yakin selebrasi Pique tak mampu membungkam para fans Espanyol.
Pique mencetak gol ke gawang Espanyol pada laga pekan ke-22 La Liga, Senin (5/2) dini hari WIB. Gol ini dirayakan dengan emosional oleh Pique karena dia punya beberapa catatan masalah dengan fans Espanyol di masa lalu.
Usai mencetak gol, Pique membuat gestur dengan mengacungkan jari telunjuknya ke bagian mulut. Pemain berusia 30 tahun seolah ingin meminta fans Espanyol untuk diam.
"Fans kami akan merespon selebrasi Pique dengan cara yang benar. Pique tidak akan bisa membungkam fans kami. Ini bukan sesuatu yang harus kami khawatirkan," ucap Flores.
Gerard Pique
Terlepas dari selebrasi provokatif Pique, Flores melihat pertandingan melawan Barcelona berjalan cukup seru. Ia senang karena anak asuhnya mampu bermain dengan baik dan membuktikan jika mereka tidak inferior atas sang rival satu kota.
Tapi, Flores pun tidak menampik jika laga ini dimainkan di lapangan dengan kondisi yang buruk.
"Sangat sulit untuk kedua tim bermain di lapangan yang tergenang. Tapi saya senang dengan pendekatan dan sikap kami. Laga melawan Barcelona tidak menentukan hasil musim ini kami harus bekerja lebih keras lagi," tutup Flores.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Umtiti Jadi Korban Aksi Rasisme di Laga Lawan Espanyol
Liga Spanyol 5 Februari 2018, 23:30
-
Gawat Barca! Pique Cedera Lutut dan Bisa Absen Lawan Chelsea
Liga Spanyol 5 Februari 2018, 21:08
-
Valverde Akui Barca Tampil Tak Normal Saat Lawan Espanyol
Liga Spanyol 5 Februari 2018, 20:35
-
Arthur Baru Akan Dilepas Ke Barca Pada 2019
Liga Spanyol 5 Februari 2018, 18:32
-
Bos Espanyol: Pique Tak Bisa Bungkam Fans Kami!
Liga Spanyol 5 Februari 2018, 18:08
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR