Espanyol vs Barcelona: Barca Menang Derby tapi Hansi Flick Tidak Happy

Espanyol vs Barcelona: Barca Menang Derby tapi Hansi Flick Tidak Happy
Winger Barcelona, Raphinha mencoba melepaskan umpan di depan adangan pemain Espanyol, Tyrhys Dolan. (c) AP Photo/Joan Monfort

Bola.net - Hansi Flick membuat pengakuan mengejutkan usai Barcelona memenangkan laga derby Catalan, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB. Ia merasa timnya sebenarnya tidak layak menang lawan Espanyol.

Blaugrana sukses menghajar rival sekota dengan skor 2-0 pada Minggu dini hari tadi. Namun, performa tim dinilai Flick jauh dari kata memuaskan.

Kemenangan ini memang memperpanjang tren positif sembilan kemenangan beruntun di La Liga. Tapi sang pelatih melihat ada masalah serius di lapangan.

Flick menyoroti peran vital Joan Garcia di laga panas tersebut. Tanpa dia, hasil akhir mungkin akan sangat berbeda bagi Barcelona.

1 dari 4 halaman

Pengakuan Jujur Hansi Flick

Pelatih Barcelona, Hansi Flick. (c) AP Photo/Alberto Saiz

Pelatih Barcelona, Hansi Flick. (c) AP Photo/Alberto Saiz

Flick tidak segan mengkritik performa anak asuhnya sendiri secara terbuka. Ia menilai Espanyol justru bermain lebih bagus di awal laga.

Tiga poin memang berhasil diamankan di Stadion RCDE. Namun, cara mereka menang membuat Flick sedikit merasa cemas.

"Kami harus mengubah beberapa hal, tapi saya sangat senang dengan tiga poin ini. Kami harus memperhitungkan bahwa Espanyol memainkan pertandingan yang sangat bagus," kata Hansi Flick.

"Kami tidak pantas menang, tapi pada akhirnya kualitas yang kami berikan di lapangan, setelah pergantian pemain, pantas mendapatkan pertandingan ini," lanjut pelatih asal Jerman itu.

2 dari 4 halaman

Puji Joan Garcia

Sorotan utama laga ini tertuju pada sosok Joan Garcia yang tampil gemilang. Sang pemain tampil heroik menyelamatkan tim melawan mantan klubnya.

Flick bahkan menyebutnya sebagai salah satu kiper terbaik dunia saat ini. Kontribusinya sangat krusial dalam mengamankan gawang dari kebobolan.

"Hal pertama yang harus saya lakukan adalah berterima kasih kepada Joan Garcia. Dia adalah salah satu kiper terbaik di dunia," puji Flick.

"Dan juga kepada para pemain yang datang dari bangku cadangan. Tapi kami telah memenangkan tiga poin dan itulah pesan yang kami kirimkan ke sisa liga," tegasnya.

3 dari 4 halaman

Mental Baja Hadapi Teror Mantan

Laga ini sangat emosional dan berat bagi sosok Joan Garcia. Ia harus bermain di hadapan pendukung yang terus mencemoohnya.

Suporter Espanyol tidak henti memberikan tekanan sepanjang 90 menit penuh. Namun, mental Garcia justru semakin terasah di situasi panas tersebut.

"Fantastis. Saya pikir dia tidak akan melupakan apa yang dia alami di sini, karena dia pernah bermain untuk Espanyol, di sini mereka memberinya kesempatan," ujar Flick.

"Tapi sekarang dia bermain untuk kami dan menjadi salah satu orang yang bertanggung jawab atas kemenangan ini," tambah sang pelatih.

4 dari 4 halaman

Modal Penting Menuju Arab Saudi

Kemenangan sulit ini menjadi modal berharga bagi skuad Barcelona. Mereka kini menatap ajang Piala Super Spanyol dengan optimisme tinggi.

Jadwal padat usai libur Natal memang menjadi tantangan berat bagi fisik pemain. Namun, hasil positif di derby memberi suntikan moral penting.

"Tidak mudah setelah liburan Natal ini, untuk memainkan pertandingan ini dan pergi ke Piala Super begitu cepat," aku Flick.

"Tapi saya pikir kemenangan ini akan memberi kami kepercayaan diri dan mudah-mudahan berjalan baik. Anda tahu bahwa saya selalu berbicara tentang apa yang saya lihat dalam latihan dan saya senang dengan apa yang saya lihat. Kami menderita, tapi kami memenangkan tiga poin," tutup Flick.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL