
Bola.net - Bek kiri asal Brasil, Marcelo, menyempatkan diri mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada Raul yang membantunya meraih sukses besar selama di Real Madrid.
Era Marcelo di Real Madrid berakhir. Ia akhirnya cabut dari Santiago Bernabeu setelah menghuni klub tersebut sejak tahun 2007 silam.
Marcelo berkembang menjadi bek kelas dunia di Madrid. Ia pun membantu El Real meraih 25 gelar juara di berbagai ajang kompetisi.
Di antaranya enam gelar La Liga. Ia juga mengoleksi lima gelar juara Liga Champions.
Petualangan yang Luar Biasa
Pada musim panas 2022 ini, Marcelo resmi angkat kaki dari Real Madrid. Kontrak pemain 33 tahun tersebut berakhir dan tak diperpanjang.
Marcelo pun sangat menikmati kariernya bersama Madrid. Apalagi ia keluar dari klub tersebut dengan koleksi gelar juara yang lebih banyak ketimbang pemain lain.
“Ketika saya meninggalkan Brasil, saya mengarahkan pandangan saya untuk bermain untuk tim besar Eropa dan saya menandatangani kontrak dengan Madrid pada usia 18 tahun. Ini adalah petualangan yang luar biasa," tuturnya pada situs resmi Real Madrid.
"Di dalam saya pikir saya bisa mencapai puncak dan hari ini saya keluar dari sini sebagai pemain dengan trofi terbanyak dalam sejarah klub terbaik di dunia," sambungnya.
Tribute Marcelo untuk Raul
Marcelo kemudian mengungkapkan apa rahasianya bisa sangat sukses di Real Madrid. Ia mengaku kesuksesan tersebut tak lepas dari bantuan legenda besar El Real, Raul Gonzales.
"Raul, yang saya panggil capi (kapten), sangat baik kepada saya ketika saya tiba. Anda mengajari saya banyak hal sebagai kapten dan ketika putra saya lahir, Anda memberi kami sekeranjang penuh barang," kenangnya.
"Saya tidak akan pernah melupakan itu. Saya melihat Anda sebagai kapten dan contoh dan saya ingin mengikutinya. Saya bisa pergi dari sini berterima kasih pada Anda untuk itu," sambung Marcelo.
Marcelo Akan Kembali ke Madrid
Marcelo lantas mengatakan, kontraknya memang habis. Ia bukan pemain Real Madrid lagi.
Akan tetapi ia akan terus memiliki hubungn erat dengan Madrid. Bahkan ia menegaskan akan sering kembali ke Santiago Bernabeu meski sudah gabung klub lain atau saat ia sudah pensiun bermain bola nanti.
"Terima kasih banyak untuk semua orang. Ini bukan selamat tinggal, saya tidak merasa seperti meninggalkan Madrid," tegasnya.
"Jika suatu hari saya kembali satu dan meminta tiket dan saya tidak bisa (mendapatkannya), Anda akan mendapat masalah," tandas Marcelo.
Klasemen La Liga
(realmadrid.com)
Jangan Lewatkan:
- 4 Calon Pelabuhan Baru Marco Asensio: 2 Italia, 2 Inggris
- Bikin Haru, Tangis Marcelo Ketika Umumkan Berpisah dengan Real Madrid
- Bukan ke MU, Marco Asensio Bakal Gabung AC Milan?
- Darwin Nunez, Solusi Mandulnya Liverpool di Tiga Final
- Resmi Tinggalkan Real Madrid, Ini Pesan Marcelo: Terima Kasih Semuanya!
- Manchester United Lirik Bek Kiri Real Madrid, Ferland Mendy
- Arsenal Coba Ganggu Manchester United Dalam Perburuan Asensio
- Usai Bela Madrid, Bale Jadi Serdadu Mourinho di AS Roma?
- Real Madrid Akan Gelar Seremoni Khusus untuk Lepas Marcelo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bujukan Mbappe tak Mempan Bikin Thouameni Berpaling dari Real Madrid
Liga Spanyol 15 Juni 2022, 21:22
-
Real Madrid Segera Ikat Vinicius dengan Kontrak Baru
Liga Spanyol 15 Juni 2022, 19:05
-
Real Madrid Pasang Harga Segini untuk Marco Asensio, Angkut Gak Nih, MU?
Liga Inggris 15 Juni 2022, 07:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR