
Bola.net - - Winger Benfica, Joao Felix dinilai mirip dengan Antoine Griezmann ketimbang Cristiano Ronaldo menurut pandangan mantan pemain Timnas Portugal, Tiago.
Felix musim ini tengah mencuri perhatian publik. Pemuda 19 tahun itu tampil impresif di musim debutnya bersama Benfica, sehingga Real Madrid dan Manchester United diberitakan tertarik menggunakan jasanya musim depan.
Salah satu alasan mengapa Felix diinginkan klub-klub papan atas itu karena permainannya yang gesit dan juga tajam. Banyak pihak menilai bahwa pemain Timnas U-21 Portugal ini mirip dengan seniornya, Cristiano Ronaldo.
Tiago percaya bahwa Felix bisa meraih kesuksean di manapun ia berkarir. "Dia [Felix] bisa bermain di klub manapun di seluruh dunia," ujar Tiago kepada El Partidazo de COPE.
Baca komentar lengkap asisten pelatih Atletico Madrid itu di bawah ini.
Mirip Griezmann
Tiago sendiri kurang sepakat bahwa Felix disebut memiliki kemiripan gaya bermain dengan Cristiano Ronaldo.
Di mata Tiago, Felix lebih memiliki kemiripan dengan anak asuhnya di Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
"Saya rasa dia memiliki gaya bermain yang berbeda dari Ronaldo. Dia adalah pemain yang mengingatkan saya terhadap Griezmann."
Tidak Akan Jual Murah
Tiago juga membeberkan bahwa klub-klub peminat Felix harus bekerja keras untuk mendapatkan talenta muda tersebut.
Tiago meyakini bahwa Benfica hanya mau menjualnya dengan harga yang sangat tinggi pada bursa transfer musim panas nanti.
"Saya rasa transfernya akan memakan biaya yang sangat besar. Saya tidak yakin Benfica akan menerima tawaran seharga 80 juta Euro untuk dirinya." tutup mantan pemain Timnas Portugal tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea atau Juventus? Maurizio Sarri Akhirnya Buka Suara
Liga Inggris 4 Juni 2019, 21:30
-
Isu Sarri ke Juventus, Begini Reaksi Cristiano Ronaldo
Liga Italia 4 Juni 2019, 20:00
-
Legenda Juventus Dukung Maurizio Sarri Tangani Si Nyonya Tua
Liga Italia 4 Juni 2019, 16:20
-
Lilian Thuram Sangsikan Pep Guardiola Gabung Juventus
Liga Inggris 4 Juni 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR