
Bola.net - Real Madrid tampaknya belum selesai belanja pemain di musim panas 2025 ini. Meski sudah mendatangkan sejumlah nama besar, Los Blancos masih ingin memperkuat lini serang sebelum bursa transfer benar-benar ditutup. Fokus utama mereka kini tertuju pada posisi penyerang tengah.
Sejauh ini, Madrid sudah berhasil mendatangkan beberapa pemain top. Dari lini belakang, mereka sukses membajak Trent Alexander-Arnold dari Liverpool dan mengamankan jasa Dean Huijsen dari Bournemouth. Tambahan itu membuat Xabi Alonso punya kedalaman skuad lebih baik untuk musim ini.
Tak berhenti di situ, klub ibu kota Spanyol itu juga mendatangkan wonderkid River Plate, Franco Mastantuono. Pemain muda berbakat tersebut rencananya lebih dulu ditempa bersama Real Madrid Castilla sebelum dipromosikan ke tim utama. Dengan strategi ini, Madrid ingin meramu kekuatan masa kini sekaligus menyiapkan masa depan.
Namun, kabarnya belanja besar Madrid belum berakhir. Klub asuhan Alonso masih mencari sosok striker baru yang bisa melengkapi lini depan bertabur bintang mereka. Nama Alexander Isak pun muncul sebagai kandidat paling serius yang sedang dipantau langsung manajemen.
Bocoran Ketertarikan Madrid pada Isak

Kabar keterlibatan Real Madrid dalam saga transfer Isak pertama kali mencuat lewat Richard Keys. Presenter beIN Sports itu mengungkapkan lewat Football Espana bahwa Los Blancos tengah menunggu perkembangan situasi sang striker. Isak sendiri diklaim sudah menolak bermain lagi untuk Newcastle.
Penolakan itu terjadi karena Newcastle tak juga merestui keinginannya pindah ke Liverpool. Sejak awal musim panas ini, The Reds memang menjadikan Isak sebagai target prioritas untuk memperkuat barisan depan mereka. Tekanan besar dari sang pemain membuat situasi semakin panas.
Liverpool bahkan sudah melayangkan tawaran senilai 110 juta pounds. Sayangnya, proposal fantastis itu langsung ditolak oleh Newcastle. Kini The Reds dikabarkan menyiapkan tawaran baru dengan nilai yang lebih besar demi mengamankan tanda tangan striker asal Swedia tersebut.
Tantangan Real Madrid Jika Serius Datangkan Isak

Jika Real Madrid berhasil memboyong Isak, lini serang mereka bakal terlihat sangat mengerikan. Duet Kylian Mbappe, Vinicius Junior, Rodrygo, dan Isak bisa memberi Alonso fleksibilitas besar dalam menyerang. Apalagi, sang striker dikenal memiliki kecepatan, postur, dan insting tajam di depan gawang.
Meski begitu, masalah harga menjadi penghalang terbesar. Newcastle hanya mau melepas Isak dengan mahar selangit, kabarnya mencapai 140 juta pounds. Angka tersebut jelas membuat manajemen Madrid harus berpikir ulang, mengingat mereka sudah menggelontorkan dana besar untuk transfer sebelumnya.
Di sisi lain, Isak sendiri disebut masih lebih condong ke Liverpool. Ia kabarnya lebih memprioritaskan pindah ke Anfield daripada menerima tawaran dari klub lain, termasuk Manchester United. Faktor ini membuat peluang Los Blancos kian tipis meski punya kekuatan finansial.
Klasemen Liga Spanyol
(Football Espana)
Baca Juga:
- Duel Sengit Madrid vs Barcelona: Rebutan Ibrahima Konate Gratisan!
- Transfer Jadon Sancho ke AS Roma Terancam Batal? Ternyata Ini Biang Keroknya!
- Belum Tamat! Man United Masih Siaga Pantau Gelandang Muda Brighton, Carlos Baleba
- Gebrakan Gila AS Roma! Borong Jadon Sancho dan Leon Bailey Sekaligus?
- Akhirnya! MU Dapatkan Calon Pembeli untuk Tyrell Malacia!
- Manchester United Kibarkan Bendera Putih dan Move On dari Carlos Baleba
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Osasuna 20 Agustus 2025
Liga Spanyol 17 Agustus 2025, 18:38
-
Duel Sengit Madrid vs Barcelona: Rebutan Ibrahima Konate Gratisan!
Liga Spanyol 17 Agustus 2025, 11:24
-
Talenta 18 Tahun Ini Bakal Tutup Lubang Lini Tengah Real Madrid di Musim Baru
Liga Spanyol 17 Agustus 2025, 07:05
-
Rodrygo Bisa Ikuti Jejak Gareth Bale Saat Real Madrid Hadapi Osasuna
Liga Spanyol 16 Agustus 2025, 22:50
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR