
Bola.net - Bek Real Madrid, Dani Carvajal menegaskan bahwa ia tidak berencana untuk pindah klub dalam waktu dekat ini. Ia mengaku masih mencintai Los Blancos dan ia tidak mau beranjak terlalu jauh.
Carvajal merupakan salah satu pemain dengan masa bakti terlama di skuat Real Madrid saat ini. Ia sudah hampir satu dekade menjadi andalan di lini pertahanan Los Blancos.
Memasuki usia 31 tahun, Carvajal mulai gencar dikabarkan akan cabut dari Real Madrid. Ia sempat dikaitkan dengan beberapa klub top Eropa dan Arab Saudi di musim panas kemarin.
Namun Carvajal menegaskan bahwa ia tidak berencana cabut dari Madrid dalam waktu dekat ini. Karena ia masih suka bermain untuk Los Blancos.
Simak komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Momen Berat
Carvajal mengakui bahwa hingga saat ini ia masih belum punya gambaran untuk meninggalkan Real Madrid.
Ia menilai bahwa ia akan menghadapi salah satu keputusan terbesar dalam hidupnya jika ia cabut dari Bernabeu di masa depan.
"Saya mencintai Real Madrid. Jadi jika waktunya tiba bagi saya untuk pergi, maka itu akan jadi salah satu keputusan tersulit yang harus saya buat dalam hidup saya," ujar Carvalaj kepada Movistar.
Klub Terbaik
Carvajal menyebut bahwa bakal sulit bagi klub lain menggantikan Real Madrid di hatinya.
Ia menyebut Real Madrid adalah klub terbaik di dunia sehingga tidak ada klub yang bisa memberikan dampak sebesar El Real di hatinya.
"Anda harus menyadari betapa besar dimensi yang dimiliki Madrid. Kemanapun anda bermain, stadion selalu penuh untuk menyaksikan anda bermain. Di hotel, ratusan pendukung selalu menanti kami," imbuhnya.
Kontrak Aman
Carvajal sendiri masih memiliki masa bakti di Real Madrid cukup lama.
Kontraknya saat ini baru akan habis di tahun 2025 mendatang.
Klasemen La Liga
(Movistar)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Cinta, Dani Carvajal Tidak Bisa Bayangkan Hidup Tanpa Real Madrid
Liga Spanyol 12 September 2023, 19:40
-
Real Madrid Kejar Alphonso Davies di Tahun 2024?
Liga Spanyol 11 September 2023, 19:20
-
Mantap! Real Madrid Segera Debutkan Arda Guler
Liga Spanyol 11 September 2023, 17:42
-
Loyalitas Toni Kroos: 10 Tahun, Puluhan Gelar, Sepatunya yang Itu-itu Saja
Liga Spanyol 11 September 2023, 11:00
-
Lamine Yamal jadi Pemain U-23 Terbaik La Liga Edisi Agustus 2023
Liga Spanyol 11 September 2023, 10:24
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR