
Bola.net - Penyerang Barcelona, Memphis Depay mengaku bahagia usai mencetak gol ke gawang Elche di akhir pekan kemarin. Ia senang bisa berkontribusi bagi timnya meski ia tidak banyak diberi kesempatan bermain.
Sejak musim 2022/23 dimulai, Depay memang lebih banyak duduk di bangku cadangan. Ini dikarenakan Xavi lebih suka memainkan Robert Lewandowski dan Raphinha di lini serangnya.
Namun saat melawan Elche, pemain 28 tahun itu dijadikan starter oleh Xavi. Depay membayar kepercayaan sang manajer dengan mencetak satu gol sehingga Barcelona menang 3-0 di laga itu.
Depay girang bisa berkontribusi bagi timnya di laga ini. "Saya senang bisa mencetak gol bagi tim ini," beber Depay yang dikutip Sportsmole.
Simak komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Siap Berikan yang Terbaik
Depay mengakui bahwa ia memang mendapatkan jam bermain yang minim di musim ini. Namun ia berjanji selalu memberikan yang terbaik agar timnya meraih kemenangan.
"Saya senang diberikan kesempatan bermain di hari ini, karena saya tidak banyak mendapatkan kesempatan di musim ini. Jadi setiap saya diberi kesempatan, saya mencoba untuk berkontribusi bagi tim ini," lanjut Depay.
"Saya tahu saya masih bisa memberikan sesuatu bagi tim ini dan saya menunjukkan itu di sesi latihan. Saya akan terus bekerja keras untuk membantu tim ini."
Kemenangan yang Bagus
Depay sendiri mengaku gembira Barcelona bisa menang melawan Elche. Ia senang timnya langsung bangkit usai dikalahkan Bayern Munchen di tengah pekan kemarin.
"Saya senang karena tim kami memiliki mentalitas yang bagus. Sangat penting bagi kami untuk terus meraih kemenangan," terang Depay.
"Meski kami kalah dari Munchen, namun semangat kami tetap terjaga. Di pertandingan tadi kami mencetak banyak peluang dan kami seharusnya bisa membuat lebih banyak gol," tandasnya.
Laga Berikutnya
Skuat Barcelona saat ini sedang diliburkan. Karena mereka tengah menjalani jeda internasional hingga awal Oktober nanti.
Barcelona nantinya dijawdalkan akan melakoni laga tandang. Mereka akan berhadapan dengan Real Mallorca di lanjutan La Liga musim 2022/23.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Winger Barcelona dan PSG: Messi Bukan Lagi Pemain yang Sama
Liga Eropa Lain 19 September 2022, 23:33 -
Doa Memphis Depay: Semoga Saya Sering Dimainkan Bareng Lewandowski
Liga Spanyol 19 September 2022, 23:15 -
Pesan BLACKPINK untuk Barcelona: Makasih Dukungannya!
Liga Spanyol 19 September 2022, 22:33 -
Cepet Amat! Baru Main Sembilan Detik, Eks Bek Barcelona Ini Langsung Kena Kartu Merah
Liga Eropa Lain 19 September 2022, 20:58 -
Meski Jarang Dapat Jatah Bermian, Memphis Depay Siap All-Out untuk Barcelona
Liga Spanyol 19 September 2022, 18:45
LATEST UPDATE
-
Dua Gol Haaland Tak Cukup Selamatkan Man City, Pertanda Belum Bisa Bangkit?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 06:59 -
Kevin De Bruyne Bungkam Kritik dengan 7 Sentuhan Ajaib di Liga Champions
Liga Champions 3 Oktober 2025, 06:49 -
Kylian Mbappe: Pemain dengan Kaki Api, Bebas Bergerak, dan Sangat Berbahaya!
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 05:51 -
Alisson Becker Cedera Parah, Liverpool Kehilangan Kiper Utama Cukup Lama!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:46 -
Terungkap! MU Hampir Bawa Pulang Solskjaer Sebelum Tunjuk Amorim sebagai Pelatih
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:41 -
David Silva Ungkap Impian Besar untuk Pep Guardiola, Apa Itu?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:36 -
Frank Lampard Angkat Coventry City, Dari Tim Terlupakan Jadi Penantang Promosi
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 23:38
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR