Bola.net - Penyerang PSG Neymar seakan memberikan kode pada Lionel Messi agar membantu kepindahannya ke Barcelona dengan memujinya setinggi langit.
Neymar baru pindah ke PSG pada musim panas 2017 lalu. Ada kabar bahwa ia meninggalkan Barcelona kala itu agar bisa lepas dari bayang-bayang Messi.
Sebab selama masih bermain bersama Messi, ia tak akan bisa menjadi pemain terbaik di dunia. Namun nyatanya di PSG karir pemain asal Brasil itu tidak sukses-sukses amat. Sebab timnya kesulitan untuk bisa mendominasi kompetisi level Eropa.
Kini Neymar seperti merengek untuk bisa segera angkat kaki dari Parc des Princes. Ia mulai berulah agar pihak PSG terpaksa menjualnya musim panas ini.
Kabarnya Neymar bersedia menelan ludahnya sendiri dan balik ke Barcelona. Namun hal itu sulit terealisasi karena Blaugrana baru saja membeli Antoine Griezmann.
Selain itu kabarnya Messi sendiri juga tidak memberikan respon positif atas rencana kepulangannya. Hal ini jelas tak bagus bagi Neymar.
Rayuan Neymar
Sebelumnya Neymar mengaku bahwa momen terbaik dalam karir sepakbolanya adalah saat ia membantu Barca menghancurkan PSG di Liga Champions. Kini ia memberikan pujian setinggi langit kepada Messi.
Ia menyebut Messi sangat layak mendapat Ballon d'Or. Ia juga menilainya sebagai pemain terbaik yang pernah ia lihat di sepanjang karirnya.
"Bagi saya, ia pemain terbaik di dunia," kata Neymar. "Yang terbaik yang pernah saya lihat bermain," serunya pada Oh My God.
"Kami membentuk duo yang luar biasa, merupakan kesenangan bagi saya dan suatu kehormatan untuk bermain dengannya. Dan di atas itu, ia adalah teman saya," akunya.
Sebelum ke PSG, bersama Barcelona dan Lionel Messi, Neymar berhasil meraih delapan trofi juara. Tiga di antaranya trofi La Liga dan satu trofi Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Puji Messi, Neymar Beri Kode Minta Bantuan Balik ke Barcelona?
Liga Spanyol 19 Juli 2019, 21:27
-
Neymar Yakin Vinicius Jr Mampu Bersaing Rebut Ballon d'Or
Liga Spanyol 19 Juli 2019, 20:51
-
Neymar Akui Sergio Ramos Sebagai Lawannya yang Paling Tangguh
Liga Spanyol 19 Juli 2019, 19:46
-
Tidak Ada Uang, Barcelona Hanya Mempermalukan Diri dengan Menawar Neymar
Liga Spanyol 19 Juli 2019, 10:00
-
Neymar Saja Menyesal, Coutinho Justru Ingin Pindah ke PSG
Liga Spanyol 19 Juli 2019, 09:27
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR