
Bola.net - Real Madrid mendapatkan adangan besar untuk merekrut Erling Haaland di musim panas nanti. Manchester City menaruh label harga yang sangat tinggi untuk sang striker.
Sudah menjadi rahasia umum jika Real Madrid sedang berburu striker baru. Mereka membutuhkan pengganti jangka panjang Karim Benzema yang performanya mulai tergerus usia.
Salah satu nama yang dikaitkan dengan Los Blancos adalah Erling Haaland. Real Madrid dilaporkan sangat ingin menjadikan bomber haus gol Manchester City itu sebagai ujung tombak mereka yang baru.
Dilansir AS, kans Real Madrid membajak Erling Haaland cukup kecil. Karena sang striker dibanderol dengan harga yang sangat mahal.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Harga Sangat Mahal
Laporan tersebut mengklaim bahwa Real Madrid kecil kemungkinan bisa membajak Haaland di musim panas nanti.
Manchester City membanderol sang striker dengan harga yang sangat tinggi. Mereka menginginkan tidak kurang dari 200 juta Euro untuk jasa sang striker.
Real Madrid dikabarkan tidak sanggup menebus harga semahal itu. Jadi Haaland kemungkinan akan tetap bertahan di Etihad Stadium.
Tidak Dilepas
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester City sengaja memasang banderol tinggi untuk Haaland. Ini disebabkan The Cityzens sejak awal tidak ada niatan untuk melepaskan Haaland.
Pep Guardiola sangat puas dengan kontribusi sang striker. Karena di musim perdananya, eks Dortmund itu sanggup mencetak banyak sekali gol.
Pep percaya Haaland bakal semakin menggila di masa depan. Jadi ia berencana untuk mempertahankan sang striker.
Mesin Gol
Musim ini Haaland sudah mencetak banyak sekali gol untuk Manchester City.
Ia sejauh ini berhasil mengemas 48 gol dan enam assist dari 41 penampilan untuk The Cityzens.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Head to Head dan Statistik: Real Madrid vs Celta Vigo
Liga Spanyol 21 April 2023, 19:03
-
Setelah Toni Kroos, Real Madrid Bakal Perpanjang Kontrak Luka Modric?
Liga Spanyol 21 April 2023, 16:15
-
Prediksi Real Madrid vs Celta Vigo 23 April 2023
Liga Spanyol 21 April 2023, 13:03
-
Real Madrid Login dalam Perburuan Jasa Rasmus Hojlund
Liga Spanyol 21 April 2023, 11:40
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR