- Sebuah deal besar baru saja dicapai oleh La Liga. LFP sebagai operator La Liga baru saja menggelar kesepakatan dengan Relevent, penyelenggara turnamen pramusim terbesar dunia; International Champions Cup.
LFP dan Relevent menyetujui kerjasama berdurasi 15 tahun yang bertujuan untuk mempromosikan La Liga di Amerika Utara (Amerika Serikat dan Kanada). Salah satu cara yang dipakai adalah dengan memainkan pertandingan resmi La Liga di sana. Artinya, akan ada tim yang harus terbang ke Amerika pada tengah musim kompetisi untuk bertanding di ajang La Liga.
Hal ini tentu bakal mengundang banyak reaksi. Pastinya akan ada yang setuju dan menolak gagasan itu nantinya. Tapi Chairman dari kedua organisasi itu memberikan penjelasan dan memastikan bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat bagi semua pihak.
Presiden La Liga

Javier Tebas, Presiden La Liga, meyakini kerjasama ini akan bisa mengangkat popularitas La Liga di Amerika Serikat. Salah satu buktinya adalah kesuksesan International Champions Cup yang selalu dipenuhi penonton di Amerika Serikat.
"Kami memiliki tujuan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap sepakbola di seluruh dunia. Kesepakatan dasar ini sudah pasti akan memberikan kemajuan besar terhadap kecintaan terhadap sepakbola di Amerika Serikat dan Kanada," cetus Tebas Seperti dilansir The Sun.
"Revelent sudah berhasil mengisi penuh stadion di seluruh Amerika Serikat di ajang International Champions Cup. Kami sangat senang bisa bekerjasama dengan mereka. Kami memiliki misi sama untuk mengembangkan sepakbola di Amerika Utara.
Chairman Relevent

Pemimpin Relevent, Stephen Ross menyebut kerjasama itu adalah langkah besar untuk mengembangkan sepakbola. Ross yang juga merupakan pemilik klub NFL Miami Doplphins itu menyatakan bahwa ini adalah kesempatan besar bagi pecinta sepakbola di Amerika Utara untuk mendapatkan tontonan kelas dunia.
"Kerjasama luar biasa ini akan menjadi satu langkah besar bagi pertumbuhan sepakbola di Amerika Utara," cetus Ross.
"Hubungan yang spesial ini akan menciptakan peluang besar bagi jutaan fans sepakbola di Amerika Utara. Mereka akan bisa menyaksikan pertandingan paling menarik, paling menegangkan dan di level tertinggi di dunia."
Video Menarik Asian Games

Simak juga video menarik Asian Games 2018 berikut:
(sun/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Debut di Camp Nou, Malcom: Ini Mimpi Menjadi Nyata
Liga Spanyol 17 Agustus 2018, 20:00
-
Data dan Fakta La Liga: Barcelona vs Deportivo Alaves
Liga Spanyol 17 Agustus 2018, 18:00
-
Prediksi Barcelona vs Deportivo Alaves 19 Agustus 2018
Liga Spanyol 17 Agustus 2018, 18:00
-
La Liga Akan Ekspor El Clascio ke Amerika?
Liga Spanyol 17 Agustus 2018, 16:21
-
Resmi, La Liga Akan Dimainkan di Amerika dan Kanada
Liga Spanyol 17 Agustus 2018, 09:35
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR