Dalam laga yang dihelat di Estadio La Rosaleda, Madrid langsung tampil menggebrak. Dimotori bintang utama mereka, Cristiano Ronaldo, Los Galacticos langsung mengancam gawang Malaga. Mereka sempat membuat sport jantung para pendukung tuan rumah kala tendangan keras Sami Khedira menghajar mistar gawang Malaga.
Tampil di hadapan para pendukungnya, Malaga juga tak mau begitu saja menyerah. Mereka berusaha sekuat tenaga mengimbangi permainan Madrid. Usaha tersebut berhasil. Di awal laga, mereka sempat merepotkan barisan belakang Madrid dan mengancam gawang Los Galacticos.
Menit ke-30, Madrid akhirnya membuka keunggulan mereka. Ronaldo yang beroperasi di sayap kiri melepas umpan silang ke kotak penalti Malaga. Umpan tersebut tak disia-siakan Gonzalo Higuain untuk membobol gawang Rodrigo Galatto.
15 menit kemudian, Madrid menggandakan keunggulan mereka. Kali ini, giliran Ronaldo yang menambah pundi-pundi golnya setelah mampu memanfaatkan umpan Mesut Ozil.
Di babak kedua, Madrid tak mengendurkan tekanan mereka. Meski berstatus sebagai tim tamu, anak asuh Jose Mourinho itu terus menggempur pertahanan tuan rumah.
Usaha Madrid untuk menambah gol tak sia-sia. Menit ke-50, mereka berhasil mencetak gol ketiga melalui eksekusi penalti Ronaldo. Penalti ini dihadiahkan wasit usai Mesut Ozil dilanggar Edu Ramos di dalam kotak penalti Malaga.
Lima menit kemudian, Malaga berhasil membobol gawang Madrid. Tendangan sudut Albert Luque mampu disambut Kris Stadsgaard untuk menceploskan bola ke gawang Iker Casillas.
Sayangnya, gol tersebut tak banyak mengubah keadaan bagi Malaga. Mereka tak mampu melepaskan diri dari serbuan para penggawa Madrid yang datang bergelombang. Bahkan, di menit ke-65, gawang mereka harus kembali bobol. Sekali lagi umpan Ronaldo mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Higuain. Kedudukan 4-1 ini bertahan hingga pertandingan berakhir.
Dengan kemenangan ini, Madrid sukses menggeser rival abadi mereka, Barcelona di pemuncak klasemen. Mereka mengumpulkan 17 poin dari 7 pertandingan. Namun, posisi Madrid bisa saja tergeser apabila Villareal mampu mengalahkan Hercules, Senin (18/10). (bola/den)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR