Bola.net - - Sebuah rasa optimis diungkapkan bek muda Real Madrid, Sergio Reguilon. Sang pemuda meyakini ia masih akan menjadi bagian dari skuat El Real musim depan kendati ada banyak rumor transfer menghampiri dirinya.
Reguilon merupakan salah satu pemain yang berhasil menembus skuat Real Madrid musim ini. Ia diorbitkan oleh Santiago Solari dan sempat menggeser posisi Marcelo di pos bek kiri Real Madrid.
Musim depan, Reguilon diberitakan akan disingkirkan dari tim utama Real Madrid. Pelatih mereka, Zinedine Zidane disebut ingin melepas sang pemuda sebagai pemain pinjaman di klub lain agar ia mendapatkan jam bermain lebih.
Namun Reguilon optimis ia masih akan berada di Santiago Bernabeu musim depan. "Tentu saja saya ingin bermain untuk klub ini," ujar Reguilon kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Tidak Akan Dilepas
Reguilon optimis bahwa ia masih akan terlibat dalam aktifitas skuat senior Real Madrid untuk musim depan.
Ia menyebut bahwa manajemen Madrid puas dengan performanya sehingga ia berpeluang mendapatkan kontrak baru musim depan.
"Saya tahu bahwa pihak klub sangat senang dengan pencapaian saya musim ini. Saya mempercayai diri saya sendiri, apa yang sudah saya lakukan, saya juga percaya terhadap pelatih dan juga kontrak saya. Saya yakin kami akan menemukan konklusi yang baik untuk semua orang."
Siap Bersaing
Reguilon sendiri juga tidak gentar dengan rumor Real Madrid yang akan membeli bek baru. Ia menyebut bahwa ia siap bersaing dengan siapapun di skuat El Real musim depan.
"Ada banyak rumor mengenai tim ini dan seolah-olah ada satu tim yang akan bergabung dengan kami. Namun bagi saya rumor itu tidak membuat saya khawatir."
"Saya sangat senang dengan rekan-rekan setim saya, dan kami tahu kami bisa memberikan hal yang lebih untuk tim ini. Namun kami tetap menyambut siapapun yang akan datang ke tim ini." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Toni Kroos, Luka Modric Perpanjang Kontrak di Real Madrid?
Liga Spanyol 23 Mei 2019, 22:00
-
Musim Vinicius Bersama Madrid Tetap Luar Biasa Meski Tanpa Gelar
Liga Spanyol 23 Mei 2019, 19:47
-
Sergio Reguilon Optimis Tidak Akan Didepak Real Madrid
Liga Spanyol 23 Mei 2019, 19:20
-
Gagal ke Real Madrid, Wonderkid Argentina Ini Merapat ke Arsenal?
Liga Inggris 23 Mei 2019, 17:20
-
Usai Final UCL, Christian Eriksen Resmi Berkostum Real Madrid?
Liga Spanyol 23 Mei 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR