Bola.net - - Pelatih Real Madrid Santiago Solari membantah tudingan Cristiano Ronaldo dengan mengatakan skuat Los Blancos adalah skuat yang rendah hati.
Ronaldo memperkuat Madrid selama hampir satu dekade. Ia baru meninggalkan Santiago Bernabeu pada musim panas 2018 kemarin.
Di Madrid, Ronaldo meraih banyak gelar juara. Empat di antaranya adalah trofi Liga Champions.
Namun meski sempat jadi ikon dan legenda di klub tersebut, Ronaldo sepertinya punya kesan lain terhadap klub tersukses di Liga Champions tersebut. Ia bahkan tak sungkan untuk berkomentar cukup pedas pada Los Blancos.
Beda Juve dan Madrid
Sebelumnya, CR7 sempat ditanya tentang perbedaan antara Madrid dan Juve. Ia menyebut kedua klub tersebut begitu bertolak belakang.
"Keduanya sangat berbeda. Juventus lebih seperti sebuah keluarga."
Selain itu ia juga sempat menyebut bahwa Juve jauh terasa sebagai sebuah tim ketimbang mantan klubnya, meski ia tak menyebut secara spesifik klub mana yang ia maksud. Ia juga menyebut skuat Bianconeri dipenuhi para pemain yang rendah hati.
“Di Juventus kami benar-benar merasa seperti sebuah tim, tidak seperti di tempat lain di mana beberapa pemain merasa seperti mereka lebih baik dari yang lain," sindir Ronaldo.
"Di sini semua orang rendah hati, jika Dybala atau Mandzukic tidak mencetak gol, Anda lihat mereka masih bahagia. Itu indah," serunya.
Respon Solari
Pernyataan Ronaldo kemudian dibantah oleh Solari. Ia justru menyebut tim asuhannya sekarang sangat bagus dan hebat namun tetap rendah hati.
“Kerendahan hati adalah kebaikan yang dibutuhkan pemain top, dan di Real Madrid kami memiliki skuat yang fantastis dan rendah hati,” ucapnya seperti dilansir Football Italia.
“Ketika datang ke setiap nilai yang terikat dalam olahraga, ini adalah sekelompok pemain top."
“Cristiano akan selalu menjadi spesial untuk klub ini, ia tercatat dalam sejarahnya, dan itu tidak terserah pada siapa pun untuk menilai apa yang ia rasakan; itu sesuatu yang pribadi baginya."
Berita Video
Berita Video Barcelona Vs Tottenham Hotspur, Partai Hidup Mati Dele Alli dkk.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bisa Berhadapan dengan Ronaldo Membuat Pelatih Young Boys Riang Gembira
Liga Champions 11 Desember 2018, 22:30
-
Solari Balas Komentar Ronaldo: Skuat Madrid Rendah Hati!
Liga Spanyol 11 Desember 2018, 20:41
-
Juventus Utus Cristiano Ronaldo Untuk Bujuk Isco?
Liga Italia 11 Desember 2018, 19:20
-
Data dan Fakta Liga Champions: Young Boys vs Juventus
Liga Champions 11 Desember 2018, 16:02
-
Prediksi Young Boys vs Juventus 13 Desember 2018
Liga Champions 11 Desember 2018, 16:01
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR