Bola.net - Timnas Indonesia U-18 sudah pasti lolos ke babak semifinal Piala AFF U-18 2019. Pasukan Fakhri Husaini berpotensi menghadapi lawan-lawan yang berat. Tiga calon lawannya adalah Malaysia, Australia, dan Vietnam.
Timnas Indonesia U-18 saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup A Piala AFF U-18 2019 dengan raihan 12 poin. Pasukan Garuda Nusantara unggul selisih gol dari Myanmar yang juga memiliki poin sama.
Pada laga pamungkas, Timnas Indonesia U-18 akan menghadapi Myanmar, Rabu (14/8/2019). Laga ini menjadi panggung perebutan juara Grup A.
Secara undian, juara Grup A akan bertemu runner-up Grup B di babak sebaliknya. Adapun runner-up Grup A akan menghadapi jawara Grup B.
Juara dan runner-up Grup B baru akan diketahui pada pertandingan terakhir. Persaingan sejauh ini diikuti tiga tim yakni Malaysia, Australia, dan Vietnam. Malaysia dan Australia sama-sama mengumpulkan 9 poin. Adapun Vietnam saat ini mengoleksi tujuh poin.
Ketiga tim wajib memenangi pertandingan terakhir Grup B Piala AFF U-18 2018 jika ingin lolos ke babak semifinal. Malaysia akan menghadapi Thailand, Australia akan menantang Singapura, dan Vietnam akan melawan Kamboja.
Timnas Indonesia U-18 Bidik Juara Grup A
Pelatih Timnas Indonesia U-18, Fakhri Husaini, menegaskan tim asuhannya siap tempur dan bertekad meraih kemenangan demi status juara Grup A Piala AFF U-18 2019. Namun, Fakhri juga memperingatkan laga tak akan berlangsung mudah.
"Kami akan melawan tim yang saya rasa memiliki karakter mirip seperti Laos. Mereka bermain menekan, keras kepala, dan berani duel. Saya berharap anak-anak bisa memetik pelajaran dari laga sebelumnya," kata Fakhri seperti dikutip dari situs resmi PSSI.
"Pemain harus bisa beradaptasi dan merespons dengan cepat karakteristik bermain lawan di atas lapangan. Target kami tentu bisa meraih poin penuh, sekaligus finis di peringkat teratas Grup A ini," tegas Fakhri.
Sumber: Bola.com/Zulfirdaus Harahap - Ditulis pada 14 Agustus 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Calon Lawan Timnas Indonesia U-18 di Semifinal Piala AFF 2019
Tim Nasional 14 Agustus 2019, 13:42
-
Legenda Timnas Indonesia: Peluang Tembus Putaran Ketiga Sangat Kecil
Tim Nasional 21 Juli 2019, 05:00
-
McMenemy Belum Putuskan Nasib Novri Setiawan di Timnas Indonesia
Tim Nasional 21 Juli 2019, 03:01
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR