3 Pemain Ikut Seleksi Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025: 1 Pemain dari Liga Yunani, 2 dari Liga Filipina

Bola.net - Satu pemain Liga Yunani dan dua pemain Liga Filipina bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22. Ketiganya ikut seleksi untuk menghadapi SEA Games 2025 di Thailand.
Mereka adalah Luke Xavier Keet, winger klub GS Ilioupolis di kasta kedua Liga Yunani. Dua lainnya berasal dari Aguilas-Umak, yaitu Reycredo Beremanda dan Muhammad Mishbah.
Beremanda berposisi sebagai penyerang, sementara Mishbah berperan sebagai gelandang. Keduanya tampil di kasta tertinggi Liga Filipina.
Kehadiran tiga pemain tersebut membuat total peserta pemusatan latihan menjadi 33 orang. Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memanggil 30 pemain.
Keinginan 3 Pemain

Manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji menjelaskan situasi itu. Ia menyatakan ketiganya tidak dipanggil secara langsung oleh Indra Sjafri.
Menurut Sumardji, para pemain itu datang karena ingin menunjukkan kemampuan mereka. Ketiganya berharap bisa menarik perhatian Indra Sjafri dan masuk skuad Timnas Indonesia U-22.
"Sebanyak 30 pemain plus tiga pemain. Ketiga pemain itu satu dari Liga Yunani dan dua dari Liga Filipina," ujar Sumardji kepada wartawan di Stadion Madya, Jakarta Pusat, Selasa (11/11).
"Memang coach Indra Sjafri tidak memanggil secara langsung, dan saya juga tidak memanggil secara langsung, tetapi karena ada keinginan, ya, ada keinginan mereka untuk ikut seleksi," katanya menambahkan.
Belum Tentu Masuk Skuad

Sumardji menuturkan ketiga pemain itu belum tentu akan masuk skuad final SEA Games 2025. Mereka tetap harus melalui proses penilaian sesuai standar Indra Sjafri.
"Saya bilang seleksi, atau dicoba apakah sesuai dengan karakter ataukah sesuai dengan keinginan pelatih, ketiga pemain ini untuk bisa dipanggil," tutur Sumardji.
"Namun, ketika nanti hasil uji coba ketiga pemain ini tidak sesuai dengan apa yang kami inginkan, maka kami tidak akan memanggil," imbuh Sumardji.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga:
- Ada Wonderkid Manchester United dalam Daftar 20 Pemain Mali untuk Hadapi Timnas Indonesia U-22
- Daftar Harga Tiket Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali di Stadion Pakansari: Paling Mahal Rp75 Ribu
- Daftar 30 Nama Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Persiapan SEA Games 2025: Ada Mauro Zijlstra
- Inilah Negara yang Resmi jadi Lawan Timnas Indonesia U-22 di Uji Coba 15 dan 18 November 2025
- Timnas Indonesia U-22 Disebut Bisa Mempertahankan Medali Emas SEA Games, Ada Faktor Indra Sjafri
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR