Bola.net - - Tim nasional U-19 Indonesia akan terus menggunakan sistem promosi dan degradsi dalam proses seleksinya. Hal tersebut dilakukan sampai pelatih timnas U-19, Indra Sjafri menemukan skuat yang sesuai keinginannya.
Setelah melakukan pencarian pemain ke seluruh pelosok Indonesia, Indra akhirnya mendapatkan 36 pemain dari berbagai daerah. Dia menyeleksi para pemain itu demi membentuk tim yang nantinya akan berlaga di pentas Piala AFF 2017 pada bulan September di Myanmar.
Indra melakukan seleksi di Lapangan Atang Sutrisna, Cijantung, Jakarta Timur, sejak pekan lalu. Dalam proses seleksi itu, Indra memberlakukan sistem promosi dan degradasi, di mana dia akan mengeliminasi sejumlah pemain tiap pekannya dan mendatangkan pemain baru sebagai gantinya.
Indra ditanya sampai kapan dia akan menerapkan sistem tersebut. Dikatakannya, dia akan terus melakukannya sampai menemukan komposisi tim yang sesuai.
"Sampai saya puas karena pendaftaran pemain itu satu minggu sebelum berangkat ke Piala AFF masih bisa diganti," ujar Indra di Lapangan Atang Sutrisna, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (27/3/2017).
Sementara itu, sistem bongkar pasang tersebut dikhawatirkan akan bisa membuatnya kesulitan menemukan komposisi skuat yang ideal. Namun Indra menegaskan hal itu tak akan memberikan efek negatif pada tim asuhannya.
"Yang 22 kemarin apa, kan berlatih terus mereka. Itu berarti yang 22 itu sudah menjadi bagian dari kerangka tim karena saya masih harus menunggu anak-anak yang dari luar negeri," tutur mantan pelatih Bali United ini.
"Kalau itu selesai, tanggal 10 persiapan umum saya selesai. Baru masuk saya ke spesifik, saya sudah mulai bangun kerangka tim. Habis lewat tanggal 10 itu sudah kita tahu rangka tim kita," terangnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas U-19 Akan Pulangkan Pemain Yang Ikut UN
Tim Nasional 27 Maret 2017, 22:18 -
Sejumlah Agenda Uji Coba Akan Dilakoni Timnas U-19
Tim Nasional 27 Maret 2017, 21:22 -
Indra Sjafri Terus Terapkan Sistem Promosi dan Degradasi
Tim Nasional 27 Maret 2017, 20:35 -
12 Pemain Baru Timnas U-19 Masih Harus Beradaptasi
Tim Nasional 27 Maret 2017, 20:08 -
Indra Sjafri Pulangkan 12 Pemain Dari Seleksi Timnas U-19
Tim Nasional 25 Maret 2017, 18:49
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR