
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengusulkan 4 nama pemain untuk dinaturalisasi jelang Piala AFF 2020. Bagaimana perkembangannya? Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkapkan kabar terbarunya.
Keempat pemain yang diusulkan Shin Tae-yong adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, Mees Hilgers, dan Kevin Diks. Pada 15 November 2021, setelah acara pelepasan Timnas Indonesia U-18 ke Turki di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkapkan bahwa PSSI akan melakukan pengkajian terhadap pemain-pemain tersebut.
"Biar clear, ini ada empat nama yang diajukan oleh Shin Tae-yong. Empat pemain ini masih didalami oleh PSSI. Yang jelas ada empat nama yang diajukan. Saya belum bisa jawab apakah mereka bisa memperkuat Timnas Indonesia atau tidak karena harus ada pengkajian," ujar Iriawan saat itu.
Sementara itu, salah satu pemain yang diusulkan, Sandy Walsh, sempat mengungkapkan bahwa dirinya tinggal menunggu undangan dari PSSI untuk mengurus dokumen perpindahan kewarganegaraan dari Belanda ke WNI agar bisa membela Timnas Indonesia. Ia harus mampu membuktikan dirinya benar-benar memiliki darah Indonesia yang disebut berasal dari kakek dan neneknya.
Pemain lainnya yang diusulkan, Mees Hilgers, mengungkapkan bahwa dirinya belum mendapat informasi langsung terkait ketertarikan dari Shin Tae-yong. "Saya menerima beragam pesan melalui Instagram bahwa nama saya telah disebutkan oleh pelatih Timnas Indonesia. Sangat menyenangkan saat mereka tahu saya melakukan pekerjaan yang baik di sini. Namun, saya belum mendapatkan informasi secara langsung," ujar Mess Hilgers dalam wawancaranya dengan media Belanda, Tubantia pada 20 November 2021.
Bagaimana kabar terbaru dari Ketum PSSI terkait 4 pemain calon naturalisasi Timnas Indonesia yang diusulkan Shin Tae-yong jelang Piala AFF 2020? Jawabannya dapat pembaca temukan dalam tayangan singkat di atas.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
WSBK Beri Jalan BRI Liga 1 Seri Terakhir Bisa Dihadiri Penonton di Stadion
Bola Indonesia 24 November 2021, 18:51
-
PSSI Daftarkan 30 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020
Tim Nasional 24 November 2021, 18:18
-
Kabar Terbaru dari PSSI Terkait 4 Pemain Calon Naturalisasi Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 November 2021, 11:39
-
Timnas Indonesia Tambah Uji Coba, Lawannya Klub Asuhan Eks Real Madrid dan Liverpool
Tim Nasional 16 November 2021, 20:27
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR