
Bola.net - Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, mengaku merasa sedikit kecewa pada Ole Romeny saat bertandingan melawan Timnas Jepang belum lama ini.
Timnas Indonesia bertamu ke markas Jepang di Stadion Panasonic, Suita, Selasa (10/06/2025). Laga terakhir ronde ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia itu berakhir dengan skor 6-0 untuk kemenangan Samurai Biru.
Pada matchday ke-10 ini, Jepang turun dengan pemain pelapis, bahkan tiga pemain berstatus debutan. Meski begitu, Jepang sangat dominan, sementara Timnas Indonesia jangankan mencetak gol, tembakan ataupun on target saja tidak ada.
Gol-gol kemenangan tuan rumah masing-masing diceploskan Daichi Kamada (menit 15' dan akhir babak pertama), Takefusa Kubo (19'), Ryoya Morishita (55'), Shuto Machino (58'), dan Mao Hosoya (80').
Pasukan Patrick Kluivert finis di posisi keempat Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dengan nilai 12. Hasil itu tidak mengubah status Timnas Indonesia yang sudah dipastikan lolos ke putaran keempat Kualifikasi, menemani Arab Saudi.
Ada yang sedikit menarik perhatian dari pertandingan di Suita saat itu. Gelandang andalan Timnas Indonesia, Thom Haye mengenakan jersey lengan panjang untuk seragam tempur skuad Garuda dengan warna putih.
Seperti biasanya, Thom Haye mengenakan nomor punggung yang menjadi ciri khasnya yakni 19. Jersey tandang berwarna putih Timnas Indonesia dengan model lengan panjang pun dikenakannya saat menghadapi Jepang,
Oleh pelatih Patrick Kluivert, Thom mendapat kesempatan bermain penuh selama 90 menit di Suita. Dalam pertarungan di lapangan, ia melakukan 34 kali sentuhan bola, dan punya rating 6,2 oleh Fotmob di laga kontra Jepang.
Ajakan Haye Pada Romeny

Thom Haye menceritakan pengalaman mengenakan jersey lengan panjang di markas Jepang. Pada mulanya ia mengajak Ole Romeny yang juga sering mengenakan jersey berlengan panjang.
"Jadi malam sebelum pertandingan, kami berlatih di stadion, dan masih cukup panas. Kemudian saya bilang ke Ole Romeny, ayo ini saatnya," kata Thom Haye dalam siniar The Haye Way, Sabtu (21/6/2025).
"Pada saat menjelang kick-off mulai turun hujan. Jadi saya berkata kepadanya untuk ide itu," lanjut gelandang Almere City.
Alasan Haye Sedikit Kecewa Pada Romeny

Untuk ketersediaan jersey lengan panjang, Thom Haye mengaku harus berbicara terlebih dahulu kepada kitman Timnas Indonesia agar menyiapkannya jauh-jauh hari. Pemain wajib berpesan termasuk rencana untuk mengenakan jersey dengan model lengan pendek atau panjang saat pertandingannya.
"Kami harus mengatakannya lebih dulu ke kitman di pekan sebelumnya, memberitahu keinginan itu. Saya bilang mau pakai lengan panjang dan saya pikir Ole Romeny melakukan hal yang sama. Tapi kemudian saat pemanasan sebelum bertanding Ole bilang terlalu panas," ujar gelandang berusia 30 tahun.
"Sedikit kecewa dengan Ole. Tapi itu normal, yang penting adalah bermain penuh semangat di lapangan. Ole tetap pemain yang bagus," tandasnya.
Sumber: Podcast The Haye Way
Disadur dari: Bola.com/Vincentius Atmaja/Hendry Wibowo
Published: 22/06/2025
Baca Juga:
- Seruan Thom Haye Untuk Timnas Indonesia yang Akan Berjuang di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Selamat! Rizky Ridho Resmi Menikah dengan Sendy Aulia, Fans Sebut Sebagai 'Hari Patah Hati Nasional'
- 4 Kiper Klub BRI Liga 1 yang Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025: Seperti Apa Performa Mereka?
- Respon Berkelas Thom Haye Soal Tuan Rumah Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Thom Haye Mengenang Kekalahan Telak 0-6 Indonesia dari Jepang, Ternyata Ini yang Terjadi
- Thom Haye ke Liga 1? Begini Jawaban Jujur Gelandang Timnas Indonesia Soal Masa Depannya
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR