
Bola.net - Seleksi program Garuda Select jilid VI 2023 dihelat di Gresik. Ajang yang merupakan hasil kolaborasi Badan Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia (BLiSPI) dan MOLA TV tersebut digelar di Lapangan Banjarsari, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, 10-11 Juni 2023.
Ada 220 pemain yang mengikuti seleksi tersebut. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia, antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Lampung, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur, dan lainnya.
Para pemain ini dipantau langsung Direktur Sepak Bola Garuda Select, Dennis Wise. Wise merupakan salah seorang legenda Chelsea. Selain itu, hadir pula Manajer Garuda Select, Rob Davies, Head Talent Scouting Garuda Select, Wesley Award, Talent Scouting Garuda Select, M Rifky Herlanda, dan Penerjemah, Muhajir Esya Putra.
Wise, dalam sambutannya, mengaku senang melihat antusiasme para pemain sepak bola usia muda di Indonesia. Ia pun menyemangati para peserta seleksi Garuda Select jilid VI 2023 tersebut untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
"Ini kesempatan yang baik untuk kalian. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian. Jika kalian terpilih dalam proses seleksi ini kalian berhak terbang ke Inggris untuk mengikuti program pelatihan Garuda Select jilid VI 2023," tutur Wise.
Seleksi hari pertama, Sabtu (10/6) dilaksanakan dengan metode pertandingan satu babak selama 1x25 menit. Para peserta seleksi tersebut dibagi dalam 22 kesebelasan. Selama pertandingan, performa setiap pemain dipantau langsung oleh Wise dan tim.
Kemudian, seleksi hari kedua, Minggu (11/06) juga akan digelar dengan metode pertandingan. Setelah melakukan pemantauan menyeluruh, Wise dan kawan-kawan akan memilih sejumlah nama yang berhak terbang ke Inggris untuk mengikuti program Garuda Select jilid VI 2023.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Beri Kesempatan Wujudkan Mimpi

Sementara itu, Ketua Umum BLiSPI, Subagja Suihan, menyebut bahwa tujuan seleksi Garuda Select jilid VI ini adalah memberi kesempatan para pemain usia muda di Indonesia untuk mewujudkan mimpi menimba ilmu sepak bola di Eropa.
"Melalui kegiatan seleksi ini BLiSPI ingin memberi kesempatan yang adil kepada seluruh pemain usia muda di Indonesia yang belum mendapat kesempatan untuk mengikuti seleksi Garuda Select," kata Subagja Suihan.
Subagja menegaskan, dalam pelaksanaan Seleksi Garuda Select jilid VI 2023 ini, BLiSPI hanya menjadi fasilitator dan jembatan. Kewenangan penuh untuk memutuskan siapa pemain yang akan dipilih ada di tangan Dennis Wise dan tim.
"BLiSPI hanya menjadi jembatan bagi kalian untuk menuju masa depan gemilang sebagai pesepakbola. Masalah terpilih atau tidak, yang memutuskan adalah tim pemantau bakat dari Garuda Select," tandasnya.
Mengenal Program Garuda Select

Garuda Select adalah program akselerasi pengembangan talenta terbaik pesepak bola usia muda Indonesia. Ini merupakan program hasil kerja sama antara PSSI dan juga Super Soccer (MOLATV). Program ini mengumpulkan anak-anak bertalenta terbaik di Indonesia untuk bermain dan berlatih sepak bola di Inggris.
Program ini digulirkan pertama kali pada 2019. Dan akan berlangsung selama 10 tahun hingga 2028 yang akan datang.
Melalui berbagai ajang seleksi yang digelar rutin setiap tahun, manajemen Garuda Select akan memilih sebanyak kurang lebih 20 pemain untuk menempa ilmu dalam program Garuda Select yang dipusatkan di University Loughborough, Inggris. Mereka akan digembleng oleh Pelatih Des Walker, eks bintang klub Inggris Nottingham Forest.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Loh Loh Loh! Lionel Messi Batal Ikut Rombongan Timnas Argentina ke Indonesia?
- Daftar Pemain Palestina untuk Lawan Timnas Indonesia
- Rizky Ridho dan Witan Sulaeman tak Kunjung Gabung Timnas Indonesia, Ini Penjelasan Thomas Doll
- Ipswich Town Antusias Bahas Laga Timnas Indonesia vs Argentina: Potensi Duel Elkan Baggott vs Lionel
- Harapan Shin Tae-yong untuk Skuad Timnas Indonesia Jelang Lawan Palestina dan Argentina
- Shin Tae-yong Kebut Pemulihan Fisik Pemain Timnas Indonesia Jelang Hadapi Palestina dan Argentina
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR