
Bola.net - Pada Senin, 6 Januari 2025, PSSI resmi mengumumkan pemecatan Shin Tae-yong dari kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Di saat yang sama, nama mantan striker legendaris Timnas Belanda, Patrick Kluivert, menjadi sorotan.
Pasalnya, nama Kluivert muncul sebagai calon kuat untuk jadi pengganti Shin Tae-yong melatih Skuad Garuda.
Dalam konferensi pers, Ketua PSSI, Erick Thohir, tidak menyebut nama. Erick hanya memastikan bahwa PSSI telah menetapkan pengganti Shin Tae-yong, dan pelatih baru itu rencananya akan diperkenalkan ke publik pada 12 Januari 2025 mendatang.
Nama Kluivert, yang sebelumnya pernah menjadi asisten pelatih Timnas Belanda, pelatih interim Timnas Curacao, dan terakhir menangani Adana Demirspor di Turki, diyakini sebagai kandidat terkuat. Sebelum berbicara soal kiprahnya sebagai pelatih, mari menilik statistik gemilangnya sebagai pemain sepak bola.
Karier Internasional: Pencetak Gol Terbanyak Keempat Timnas Belanda
Lahir di Amsterdam, Belanda, pada 1 Juli 1976, Kluivert dikenal sebagai penyerang tajam yang mengisi lini depan Timnas Belanda selama satu dekade (1994-2004). Dalam 79 pertandingan internasional, dia mencetak 40 gol, menjadikannya pencetak gol terbanyak keempat dalam sejarah Oranje.
Prestasi gemilangnya di level internasional termasuk menyabet Sepatu Emas Euro 2000, bersama Savo Milosevic dari Yugoslavia. Kluivert mencetak lima gol di turnamen yang digelar di Belgia dan Belanda tersebut, tapi timnya harus terhenti di semifinal lewat adu penalti melawan Italia.
Momen Gemilang di Ballon d'Or 1995
Sebagai pemain, Kluivert mencapai salah satu puncak prestasi individunya saat memperkuat Ajax Amsterdam. Pada 1995, dia finis di peringkat kelima dalam pemilihan pemenang Ballon d'Or, penghargaan individu paling bergengsi di dunia sepak bola.
Saat itu, dia hanya kalah dari George Weah, Jurgen Klinsmann, Jari Litmanen (rekan setimnya di Ajax), dan Alessandro Del Piero.
Statistik Klub: Raja Gol di Barcelona
Patrick Kluivert memiliki karier klub yang cemerlang, bermain untuk sejumlah klub elite di lima negara Eropa. Dia mencatatkan total 206 gol dalam 479 penampilan.
Periode paling produktif Kluivert tersaji di Barcelona, di mana dia mencetak 122 gol dalam 257 pertandingan selama enam musim. Di Ajax, dia menjadi bagian dari generasi emas yang membawa klub itu meraih trofi Liga Champions 1994/95.
Berikut adalah statistiknya:
- Ajax Amsterdam (1994-1997): 101 penampilan, 53 gol
- AC Milan (1997-1998): 33 penampilan, 9 gol
- Barcelona (1998-2004): 257 penampilan, 122 gol
- Newcastle (2004-2005): 37 penampilan, 13 gol
- Valencia (2005-2006): 16 penampilan, 2 gol
- PSV Eindhoven (2006-2007): 21 penampilan, 3 gol
- Lille (2007-2008): 14 penampilan, 4 gol.
Lemari Trofi yang Mengesankan
Di level klub, Kluivert mengoleksi berbagai gelar bergengsi, terutama bersama Ajax dan Barcelona:
Ajax
- Eredivisie (2): 1994/95, 1995/96
- Piala Super Belanda (2): 1994, 1995
- Liga Champions: 1994/95
- UEFA Super Cup/Piala Super Eropa: 1995
- Piala Interkontinental: 1995
Barcelona
- La Liga: 1998/99
PSV
- Eredivisie: 2006/07.
Patrick Kluivert untuk Timnas Indonesia
Jika resmi ditunjuk, tugas Kluivert tidak akan mudah. Dia harus membawa Timnas Indonesia bersaing di level Asia dan dunia, terutama dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dengan rekam jejaknya di berbagai liga top Eropa, serta pengalamannya mencetak gol di turnamen besar, Kluivert mungkin bisa diharapkan dapat menginspirasi dan menularkan semua itu kepada pemain-pemain Timnas Indonesia.
Apakah Patrick Kluivert akan mampu memenuhi ekspektasi besar ini? Kita lihat saja nanti.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Sergio Conceicao dan Awal Sensasional di AC Milan: 2 Laga, 2 Comeback, 1 Trofi Juara
- Mengenang Starting XI Debut Shin Tae-yong di Timnas Indonesia: Di Mana Mereka Sekarang?
- Mengulas Lebih Dalam: Di Balik Pemecatan Shin Tae-yong dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
- Rekam Jejak Patrick Kluivert, Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Lebih Bagus dari Shin Tae-yong?
- Sabda Fabrizio Romano: Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia yang Baru
- Membandingkan Trofi Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert Sebagai Pelatih: STY Masih Lebih Baik!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Louis van Gaal: Daftar Trofi Juara sang Calon Direktur Teknik Timnas Indonesia
Tim Nasional 7 Januari 2025, 11:19
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR