
Bola.net - Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga angkat bicara. Ia menjawab kabar Louis van Gaal akan menjadi Direktur Teknik (Dirtek) Timnas Indonesia.
"Kan sudah dibantah sama Van Gaal ya. Pokoknya kita tidaj tahu. Dirtek itu tidak hanya sekadar membawahi pemain Timnas Indonesia," ujar Arya kepada wartawan di GBK Arena, Jakarta, Selasa (7/1/2025).
"Dirtek juga harus mampu untuk membangun filosofi sepak bola. Itu artinya dia harus muter-muter ke seluruh Indonesia nih," katanya menambahkan.
Media Spanyol, Marca mengklaim Louis van Gaal terpilih sebagai Direktur Teknik Timnas Indonesia. Namun, rumor itu telah dibantah oleh Ruud Gullit.
Lagi Lowong
Posisi Direktur Teknik Timnas Indonesia tengah lowong. Terakhir kali jabatan itu diisi oleh Indra Sjafri pada 2023 sebelum ditunjuk melatih Timnas Indonesia U-20.
"Tapi juga harus bisa keliling-keliling Indonesia," ungkap Arya.
"Indonesia besarnya bukan main. Dari Aceh ke Papua itu delapan jam, seperti satu benua Eropa juga, dan itu muter-muter, itulah," lanjutnya.
Sanggahan Ruud Gullit
Sementara itu, Gullit menyanggah Van Gaal akan menjadi Direktur Teknik Timnas Indonesia. Namun ia mengucapkan selamat kepada Patrick Kluiver yang bakal menangani Skuad Garuda.
"Bagus untuk Kluivert, saya sangat senang untuknya. Saya sempat bertanya apakah Louis van Gaal akan menjadi direktur teknik, karena saya sama sekali tidak bisa membayangkannya," tutur Gullit.
"Sebagai direktur, Anda harus bepergian dan sebagainya, dan Van Gaal tidak ingin itu," imbuh Gullit.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Sedih! Shin Tae-yong Minta Maaf tak Bisa Dampingi Timnas Indonesia Sampai Akhir
- Ngakak! Bangkok United Bikin Video Lucu Untuk Perkenalkan Pratama Arhan Sebagai Rekrutan Barunya
- Calvin Verdonk Akhirnya Buka Suara Soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Semoga Sukses & Bahagia
- Teka-teki Soal Masa Depan Pratama Arhan Akhirnya Terjawab: Bukan Gabung Persija Tapi Bangkok United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Louis van Gaal: Daftar Trofi Juara sang Calon Direktur Teknik Timnas Indonesia
Tim Nasional 7 Januari 2025, 11:19
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR