
Bola.net - Timnas Vietnam gagal mencapai target lolos babak 16 Besar Piala Asia 2023. Hal itu membuat publik Vietnam mulai membandingkan kepelatihan Philippe Troussier dan Park Hang-seo.
Troussier ditunjuk sebagai pelatih Vietnam pada Februari 2023 lalu. Dia membangun reputasi yang cukup mentereng di Asia. Dia pernah melatih Jepang, Qatar, dan beberapa klub di China.
Bersama Vietnam, Troussier memulai kiprah dengan meragukan. Membawa Vietnam U-22 bermain di SEA Games 2023, Troussier gagal memberikan medali emas. Mereka kalah 2-3 dari Indonesia pada babak semifinal.
Setelah itu, Piala Asia menjadi panggung kedua bagi Troussier. Kali ini bersama tim senior. Namun, lagi-lagi hasil negatif yang didapat The Golden Star. Kepercayaan pada Troussier pun menurun. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Akibat Menyangkal Sejarah!

Eks wakil presiden VFF (PSSI-nya Vietnam), Doan Nguyen Duc, memberi catatan kritis pada kinerja Troussier. Nguyen Duc menilai pria asal Prancis itu gagal karena memilih untuk merombak fondasi yang sudah dibangun Park Hang-seo.
"Ketika Park Hang-seo tidak lagi menjadi pelatih, orang lain harus mengambil alih dan mewarisi prestasinya. Troussier cemburu, iri hati, konservatif, dan menyangkal semua sejarah," buka pria yang karib disapa Bau Duc kepada Quang Ninh.
"Pemain berbakat seperti Hoang Duc tidak dapat diikuti karena cedera, tetapi tidak digunakan pada reli sebelumnya. Atau Hung Dung, Van Toan, dan Van Thanh yang berpengalaman kemarin hanya duduk di bangku cadangan," sambungnya.
Bukan hanya pemilihan pemain, Troussier juga mengubah corak permainan Vietnam. Di bawah kendali Troussier, Vietnam coba melakukan build-up dari bawah. Padahal, era Pak Hang-seo, Vietnam bermain sangat direct.
Kenang Kejayaan Park Hang-seo

Park Hang-seo bertugas sebagai pelatih Vietnam pada 2017. Perlahan, pria asal Korea Selatan itu mampu melambungkan prestasi sepak bola Vietnam pada level ASEAN. Bahkan, Vietnam mulai membuka persaingan level Asia.
"Seperti semua fans Vietnam, saya sangat sedih dan agak frustrasi. Sebab, tim bermain terlalu lemah. Selama empat tahun terakhir, kita selalu mendominasi Indonesia," kata Bau Duc.
"Park Hang-seo yang menciptakan sejarah bagi sepak bola Vietnam yang belum pernah dilakukan siapa pun. Untuk meraih sejarah itu, dengan Piala AFF, dua medali emas SEA Games, perempat final Piala Asia, babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia, runner-up Asia U23," kenang Bau Duc.
Sumber: Quang Ninh
Hasil dan Klasemen Grup D Piala Asia 2023
Klasemen sementara Piala Asia 2023 Grup D (c) AFC
Minggu, 14 Januari 2024
- Jepang 4-2 VietnaM (Takumi Minamino 11', 45', Keito Nakamura 45+4', Ayase Ueda 85'; Nguyen Dinh Bac 16', Pham Tuan Hai 33')
Senin, 15 Januari 2024
- Indonesia 1-3 IraK (Marselino Ferdinan 37'; Mohanad Ali 17', Osama Rashid 45+7', Aymen Hussein 75')
Jumat, 19 Januari 2024
- Irak 2-1 Jepang (Aymen Hussein 5', 45+4'; Wataru Endo 90+3')
- Vietnam 0-1 Indonesia (Asnawi Mangkualam 42'-p)
Rabu, 24 Januari 2024
- 18.30 WIB: Jepang v Indonesia
- 18.30 WIB: Irak v Vietnam
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Kritik dari Dalam: Lawan Indonesia Saja Kalah, Mimpi Vietnam Tampil di Piala Dunia tak Realistis!
- Takefusa Kubo Ketar-Ketir Jelang Laga Jepang vs Timnas Indonesia: Wanti-Wanti Timnya Bisa Terpeleset!
- Terungkap! Inilah Penyebab Ramadhan Sananta Sama Sekali Belum Tampil di Piala Asia 2023
- 2 Kali Dipecundangi Indonesia, Publik Vietnam Mulai Desak Pemecatan Philippe Troussier
- Skuad Muda Timnas Indonesia dan Jepang di Piala Asia 2023, Semua Demi Masa Depan yang Cerah!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Jepang, Indonesia Pantang Sekadar Bidik Hasil Imbang
Tim Nasional 22 Januari 2024, 22:59
-
Level Beda Jauh, Penggawa Timnas Indonesia Dilarang Minder dan Takut Lawan Jepang
Tim Nasional 22 Januari 2024, 22:34
-
Gara-gara Kalah Lawan Indonesia, Philippe Troussier Dipecat dari Timnas Vietnam?
Tim Nasional 22 Januari 2024, 15:48
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR