Resolusi Puitis Shin Tae-yong untuk 2025: Tahun Depan, Timnas Indonesia Akan Berusaha Sekuat Tenaga Lolos ke Piala Dunia 2026!

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong punya resolusi untuk tahun depan. Ia ingin membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Shin Tae-yong juga membahas kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Skuad Garuda dianggapnya telah bermain maksimal dengan rataan usia pemain 20 tahunan.
"Para pemain kita yang telah bekerja keras dalam turnamen Piala AFF kali ini, saya sangat berterima kasih dan merasa sangat bersyukur," ujar Shin Tae-yong di Instagram pribadinya.
"Jika dibandingkan dengan tim dari negara lain yang mengirimkan tim senior mereka, tim kita kali ini hanya terdiri dari pemain muda dengan usia rata-rata 20,5 tahun."
"Meski begitu, mereka telah memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan, dan saya sangat menghargainya," tulis Shin Tae-yong.
Dukungan Suporter
Timnas Indonesia gagal lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024 lantaran menjadi peringkat ketiga klasemen akhir Grup B. Skuad Garuda kalah bersaing dari Vietnam dan Filipina.
"Meskipun kita tereliminasi di babak penyisihan, saya percaya bahwa tahun depan kita akan mencapai hasil yang jauh lebih baik. Meskipun tidak berhasil mencapai puncak, saya yakin para pemain telah melakukan yang terbaik," ucap Shin Tae-yong.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong meminta motivasi dari suporter untuk Timnas Indonesia yang bakal menjalani lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret 2025.
Terbuka Lebar
Kans Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar. Skuad Garuda menempati peringkat ketiga klasemen Grup C dengan enam poin, hanya tertinggal satu angka dari Australia di posisi kedua.
"Kini, tahun depan, Timnas Indonesia kita akan berusaha sekuat tenaga untuk lolos ke Piala Dunia. Mohon terus dukung dan beri semangat untuk mereka!" Tutur Shin Tae-yong.
"Akhirnya, mari kita menyelesaikan sisa tahun 2024 dengan baik. Semangat selalu!" Imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- 3 Wasit yang Paling Menyebalkan Bagi Fans Timnas Indonesia Sepanjang 2024: Masih Ingat Ahmed Al Kaf?
- Erick Thohir Pamerkan Prestasi Timnas Indonesia Sepanjang 2024, Kontribusi Shin Tae-yong Dominan
- Teume Indonesia Buka Suara Soal Rumor Miring: Choi Hyun-suk Bukan Buzzer Shin Tae-yong!
- Evan Dimas: Jangan Terburu-buru Evaluasi Pelatih Timnas Indonesia, Lihat Kesempatan Pemain Bermain di Liga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Teume Indonesia Buka Suara Soal Rumor Miring: Choi Hyun-suk Bukan Buzzer Shin Tae-yong!
Tim Nasional 27 Desember 2024, 13:46
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR