
Bola.net - Paul Pogba mengutarakan harapannya jelang pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Ia yakin bahwa timnya mampu untuk mengalahkan Atletico Madrid dan lolos ke perempat final.
Sebuah partai akbar akan tersaji di Old Trafford pada tengah pekan nanti. Tim berjuluk Setan Merah itu akan menjamu Atletico Madrid di leg kedua 16 besar Liga Champions.
Kans kedua tim untuk lolos ke perempat final masih sangat terbuka. Di leg pertama kedudukan imbang 1-1, dan mulai tahun ini aturan gol tandang sudah dihapus jadi kans kedua tim untuk lolos masih sama besar.
Pogba cukup optimistis timnya bisa menang di laga ini. "Kami bermain di rumah kami sendiri dan kami ingin menang," buka Pogba kepada PA.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Belajar dari Kesalahan
Pogba menyebut bahwa timnya sudah mempelajari permainan mereka di leg pertama. Ia mengakui ada beberapa elemen permainan mereka yang kurang oke di laga itu.
Namun Pogba menyebut bahwa ia dan rekan-rekannya sudah mempelajari kesalahan-kesalahan itu dan siap memperbaikinya di leg kedua.
"Kami tahu kekeliruan apa saja yang kami buat di leg pertama. Jadi sekarang kami sedang memperbaiki itu dan kami yakin kami bisa menang,"
Persiapkan Diri Dengan Baik
Pogba menegaskan bahwa Atletico bukanlah lawan yang mudah. Jadi ia meminta rekan-rekannya berada di kondisi terbaik mereka jelang laga ini.
Ia menyebut bahwa seluruh pemain MU saat ini fokus untuk beristirahat dan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk laga itu.
"Kami tidak sabar untuk memainkan pertandingan ini. Jadi saat ini kami fokus untuk memulihkan kondisi kami,"
"Kami akan mempersiapkan diri kami sebaik mungkin dan kami harus bermain dengan percaya diri. Itulah kuncinya," ujarnya.
Pincang
Atletico Madrid datang ke Inggris tanpa kekuatan terbaik mereka.
Terdapat total delapan pemain mereka yang harus absen karena cedera dan juga mendapatkan akumulasi kartu.
Klasemen Premier League
(PA Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagi Arteta, Liga Champions Adalah Habitat Asli Arsenal
Liga Champions 14 Maret 2022, 20:48
-
Imbang di Leg Pertama, Pogba Pede MU Bakal Bekuk Atletico di Leg Kedua
Liga Champions 14 Maret 2022, 18:41
-
Atletico Madrid Tantang MU Tanpa Delapan Pemain
Liga Champions 14 Maret 2022, 17:29
-
Prediksi Manchester United vs Atletico Madrid 16 Maret 2022
Liga Champions 14 Maret 2022, 16:02
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43






















KOMENTAR