
Bola.net - Sebuah kritikan diberikan Rio Ferdinand kepada Paul Pogba. Ia menilai sang gelandang tampil buruk melawan Atalanta dan ia harus lekas membenahi performanya itu.
Pogba kembali ke line up Manchester United pada dini hari tadi. Ia dimainkan Solskjaer melawan Atalanta, setelah ia harus menerima larangan bermain tiga pertandingan di EPL.
Dipasangkan dengan Scott McTominay, Pogba bisa dikatakan bermain dengan buruk sepanjang laga. Ia bahkan membuat blunder yang nyaris membuat MU kebobolan andai Eric Bailly tidak sigap menggagalkan peluang tersebut.
Alhasil Pogba harus ditarik lebih awal di laga itu. Ia digantikan dengan Nemanja Matic di pertengahan babak kedua.
Simak komentar Rio Ferdinand atas performa Pogba itu di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Benahi Performa
Rio Ferdinand mengaku sangat kecewa melihat performa Pogba sepanjang pertandingan melawan Atalanta.
Ia menyebut sang gelandang harus introspeksi diri atas performanya yang di bawah rata-rata itu.
"Dia [Pogba] harus mengatakan kepada dirinya sendiri bahwa ia tidak bermain dengan baik hari ini," buka Ferdinand kepada BT Sports.
Berani Kritisi
Menurut Ferdinand, rekan-rekan setim Pogba di MU juga harus berani memberikan kritikan kepada sang gelandang.
Ia percaya dengan kritikan-kritikan itu bisa membangun sang gelandang agar ia bisa berbenah.
"Saat ini pembicaraan-pembicaraan kritis seperti ini kurang di ruang ganti United. Tidak ada satupun pemain di dunia yang bermain sempurna di setiap pertandingan, sehingga mereka harus saling mengingatkan satu sama lain," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United ditunggu sebuah laga krusial di akhir pekan ini.
Mereka akan menjamu rival sekota mereka, Manchester City di Old Trafford pada pertandingan pekan ke-11 EPL.
Klasemen Premier League
(BT Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Mulai Ketergantungan Pada Cristiano Ronaldo?
Liga Inggris 3 November 2021, 22:07
-
Belajar dari Musim Lalu, Manchester United Dituntut Tampil Lebih Apik di UCL
Liga Champions 3 November 2021, 21:50
-
Ketika Eks Barcelona Dibuat Kagum dengan Ketajaman Cristiano Ronaldo
Liga Champions 3 November 2021, 21:39
-
Cristiano Ronaldo dan Starting XI Pencetak Gol Terbanyak di Liga Champions
Liga Champions 3 November 2021, 21:08
-
Jadon Sancho Kembali Dicadangkan, Bos MU: Tenang, Semua Ada Waktunya!
Liga Champions 3 November 2021, 20:29
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR