Bola.net - - Arema FC mengungkap rencana mereka mengadakan turnamen, untuk mengisi waktu menyusul mundurnya kick-off Liga 1. Klub berlogo singa mengepal tersebut mengaku berencana mengundang dua tim besar, Persib Bandung dan Persebaya.
"Rencananya, ada dua tim besar yang akan kita undang untuk beruji coba. Dua tim ini adalah Persib dan Persebaya," ujar Media Officer Arema FC, Sudarmaji.
Sudarmaji menyebut, turnamen ini kemungkinan bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, pada April mendatang. Sementara, untuk formatnya, kemungkinan uji coba ini bakal dikemas dalam bentuk trofeo.
"Kemungkinan seperti itu. Saat ini masih kita coba untuk terus matangkan," tutur Sudarmaji.
Lebih lanjut, Sudarmaji sendiri menyebut format dan lawan yang bakal dihadapi Arema masih belum fix. Saat ini, manajemen Arema masih terus membicarakan dan mematangkan rencana mereka. "Namun, kita pastikan akan ada uji coba itu," tegasnya.
Selain turnamen yang bakal digelar itu, Arema juga direncanakan menggelar uji coba pada awal April. Cristian Gonzales dan kawan-kawan dijadwalkan bakal menjajal Timnas U-22. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu mendatang.
Sudarmaji sendiri belum mau berkomentar banyak ihwal rencana ini. Ia mengaku komunikasi yang ada baru sebatas informal. "Kami masih belum mendapat surat resmi dari PSSI," tandasnya.
Saat ini, para penggawa Arema sendiri masih menikmati libur usai memenangi Piala Presiden 2017. Mereka dijadwalkan baru akan kembali berlatih pada awal pekan mendatang. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atep, Ojek Online dan Meme Kocak Michael Essien
Bolatainment 15 Maret 2017, 23:04 -
Arema Berencana Undang Persib dan Persebaya
Bola Indonesia 15 Maret 2017, 18:34 -
Menpora: Keputusan Persib Rekrut Essien Perlu Ditiru
Bola Indonesia 15 Maret 2017, 17:35 -
Persib: Tak Ada Hak Istimewa Untuk Essien
Bola Indonesia 15 Maret 2017, 15:08 -
Open Play 15 Maret 2017, 14:51
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR