CEO PT LI, Joko Driyono, menerangkan jika setiap bulannya, kompetisi ISL musim depan akan melakukan sistem award atau memberikan penghargaan untuk beberapa kategori.
"Kategori award-nya, yaitu Best Player of the month, Best Goalkeeper of the month, dan best coach of the month. Semuanya akan disponsori oleh Bank Papua," kata Joko Driyono.
Dilanjutkan Joko, Bank Papua akan menjadi sponsor tunggal dalam satu tahun ke depan. Namun, bank asal Indonesia Timur itu sudah menyatakan komitmennya untuk menjadi branding untuk tiga tahun ke depan dengan syarat evaluasi tiap tahunnya. Sehingga, Bank Papua berjanji akan mengucurkan dana sebesar Rp 5 miliar untuk melakukan kerjasama tersebut.
"Tahun 2014 ini, pemberian penghargaan dijalani liga (PT LI) sendirian. Adanya perhatian dari Bank Papua, tentu sangat membantu. Sehingga, ini menjadi motivasi agar perhelatan ISL musim depan akan berjalan dengan lebih baik lagi," tuturnya.
Direktur Utama Bank Papua, Yohan mengatakan, banyaknya tim asal Papua yang berada di ISL. Karena itu, terdorong untuk melakukan kerjasama dengan PT LI.
"Sistem award ini diharapkan mampu menciptakan sepak bola Indonesia yang bisa maju. Tidak hanya di Indonesia, tetapi juga tidak menutup kemungkinan di dunia internasional," terang Yohan.
Dikatakannya lagi, akan melakukan evaluasi terkait kerjasama tersebut setiap tahunnya. Yohan juga memastikan kerjasama tidak mengganggu sponsorship mereka untuk klub ISL lainnya. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bank Papua Jadi Sponsor ISL Musim Depan
Bola Indonesia 31 Oktober 2014, 21:37
-
Arema Tanpa Kurnia Meiga di Palembang
Liga Inggris 31 Oktober 2014, 21:21
-
Lawan Persib, Arema Datangkan Pemain Tambahan Dari Malang
Liga Inggris 31 Oktober 2014, 18:35
-
Jakmania Minta Klarifikasi Sekretaris PT Liga Indonesia
Bola Indonesia 31 Oktober 2014, 15:11
-
Jakmania Apresiasi Positif Pemindahan Venue Semifinal ISL
Bola Indonesia 31 Oktober 2014, 14:55
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR