
Bola.net - Persija Jakarta akan menghadapi Persipura Jayapura pada laga tunda pekan ke-11 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong pada Rabu (11/9/2019). Meski bermain di tempat netral, Persija tetap mewaspadai Persipura.
Berdasarkan keputusan yang dikeluarkan PT Liga Indonesia Baru, Persipura Jayapura menjamu Persija Jakarta di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Hal ini tentu cukup menguntungkan Persija yang tak akan terlalu lelah karena perjalanan yang lebih singkat dari seharusnya.
Namun, pelatih Persija, Julio Banuelos, menegaskan tak ada keuntungan berarti bagi Persija meski menghadapi Persipura di Tenggarong. Menurut pelatih asal Spanyol itu, Persipura tetap menjadi tim yang wajib diwaspadai meski tidak tampil di depan pendukungnya.
"Situasi sebenarnya tidak baik bagi kedua tim. Persipura tentu ingin tampil di depan pendukungnya. Semestinya mereka tampil di kandang, tapi kami memahami karena situasi yang tidak memungkinkan. Namun, harus saya tegaskan tidak ada keuntungan bagi siapa pun," tegas Julio Banuelos.
"Kami harus waspada karena mereka adalah tim yang kompak dan sudah lama bermain bersama. Sebuah tim yang kuat tentunya dan kami harus waspada. Namun, kami percaya penuh tim ini bisa tampil maksimal," lanjut pelatih asal Spanyol itu.
Butuh Kemenangan
Persija Jakarta membutuhkan kemenangan dalam pertandingan ini. Persija masih berada di zona berbahaya hingga saat ini dan tiga poin menjadi sebuah kewajiban demi bisa keluar dari tiga posisi terbawah dalam klasemen Liga 1 2019.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Benediktus Gerendo Pradigdo/Editor Aning Jati
Published: 10 September 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bermain di Tempat Netral, Persija Tetap Waspadai Persipura
Bola Indonesia 10 September 2019, 15:54
-
Shopee Liga 1 2019 dan Banyaknya Laga yang Tertunda di Putaran Pertama
Bola Indonesia 2 September 2019, 12:11
-
Persipura Vs Bali United Resmi Ditunda
Bola Indonesia 30 Agustus 2019, 14:06
-
Pelatih Persipura Tunggu Momen Tepat Mainkan Imanuel Wanggai
Bola Indonesia 29 Agustus 2019, 08:17
-
Pelatih Persipura Janjikan Pertandingan Atraktif Kontra Bali United
Bola Indonesia 27 Agustus 2019, 14:00
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR