
Bola.net - Skuad Persela Lamongan langsung diliburkan setelah tampil di Piala Menpora 2021. Penggawa Laskar Joko Tingkir diberi jatah libur sampai ada informasi lebih lanjut dari tim pelatih.
Menurut pelatih Persela, Didik Ludianto, setelah dari Bandung, semua pemainnya pulang ke rumahnya masing-masing. Tetapi, mereka tetap diingatkan untuk menjaga kondisi.
”Sekarang anak-anak pulang ke kampung halamannya, fokus beribadah dulu lah,” kata Didik Ludianto kepada Bola.net, Jumat (16/04/2021).
”Tapi tetap saya suruh jaga kondisi, atur pola makan, makan makanan yang sehat, jangan berlemak,” imbuhnya.
Menjaga kondisi dan pola makan cukup penting agar fisik pemain tidak terlalu drop. Namun, Didik percaya pemainnya bisa bersikap profesional.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tunggu Keputusan Manajemen
Informasi lebih lanjut terkait latihan, kata Didik, akan diinformasikan melalui grup whatsapp pemain. Tentunya harus menunggu perintah lebih lanjut dari manajemen.
”Masalah latihan lagi, nunggu informasi lebih lanjut dari manajemen,” tegas pelatih asal Bojonegoro tersebut.
Namun, kata Didik, manajemen tentu akan menunggu kepastian kompetisi musim 2021. Karena tidak mungkin pemain dikumpulkan tanpa ada kejelasan terlebih dahulu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Didik Ludianto Ingatkan Pemain Persela untuk Jaga Kondisi dan Pola Makan
Bola Indonesia 16 April 2021, 20:13
-
Begini Aktivitas Kapten Persela Lamongan Selama Ramadan
Bola Indonesia 15 April 2021, 15:32
-
Melvyn Lorenzen Bicara Masa Depannya Bersama Persela
Bola Indonesia 8 April 2021, 23:58
-
Persela Tinggalkan Bandung, Melvyn Lorenzen Pilih Terbang ke Bali
Bola Indonesia 8 April 2021, 23:53
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
-
Stiker Presiden di WhatsApp, Bisa Dipidana? Ini Penjelasan Menteri Hukum
News 6 Januari 2026, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR