
Bola.net - - Sebuah asa diapungkan Yabes Roni Malaifani ihwal terpilihnya Hans Peter Schaller sebagai nakhoda anyar Bali United, menggantikan Indra Sjafri. Winger Bali United ini berharap Schaller mampu membawa Serdadu Tridatu ke arah yang lebih baik lagi.
"Pastinya saya ingin pelatih baru nantinya bisa memberikan dampak positif untuk tim," ujar Yabes Roni.
"Semoga prestasi tim bisa makin meningkat di tangan pelatih yang baru," sambungnya.
Sebelumnya, Bali United sendiri telah resmi memiliki pelatih baru. Hans Peter Schaller terpilih mengisi posisi pelatih, yang ditinggalkan Indra Sjafri ke Timnas U-19.
Yabes sendiri mengaku sedih harus berpisah dengan Indra Sjafri. Maklum saja, sepanjang karir profesionalnya, baik di Timnas U-19 maupun Bali United, ia selalu diasuh pelatih asal Sumatra Barat tersebut.
"Jujur saya sedih ditinggal Coach Indra. Ini kali pertama saya tidak dilatih Coach Indra di karir profesional," tuturnya.
"Sosok Coach Indra merupakan contoh untuk saya. Segala nasehat dan motivasi yang beliau berikan untuk saya tidak akan pernah saya lupakan," ia menambahkan.
Di sisi lain, Yabes juga gembira dengan kembalinya Indra Sjafri ke Timnas U-19. Menurutnya, dengan kembalinya Indra, Skuat Garuda Jaya -julukan Timnas U-19- berpeluang besar meraih prestasi, seperti yang mereka raih pada 2013 silam.
"Kembalinya Coach Indra ke Timnas U-19 pastinya sangat baik untuk Indonesia. Saya percaya Timnas U-19 bisa kembali berprestasi di tangan dingin Coach Indra," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri Minta Kado Perpisahan Dari Bali United
Bola Indonesia 6 Februari 2017, 17:06
-
Ini Harapan Penggawa Bali United Pada Hans Peter Schaller
Bola Indonesia 6 Februari 2017, 15:54
-
Hans Peter Schaller Resmi Nahkodai Bali United
Bola Indonesia 6 Februari 2017, 15:49
-
SOS: Tiga Pelatih Timnas Indonesia Tak Miliki KITAS
Bola Indonesia 8 September 2016, 17:55 -
Persiba Balikpapan Siapkan Tes Administrasi Untuk Calon Pemain
Bola Indonesia 18 September 2012, 14:00
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43





















KOMENTAR