
Bola.net - - Gelandang asing Persela, Kei Hirose berbicara tentang pengalamannya berkarir di Indonesia. Menurut Kei, sepak bola Indonesia memiliki perbedaan yang cukup mencolok dengan Liga Eropa.
Pemain yang pernah berkarir di Liga Malta tersebut mengatakan bahwa Liga Indonesia tidak terlalu mengandalkan pemain asing. Namun, pemain lokalnya dinilai punya kualitas bahkan selevel dengan Jepang.
"Ketika saya bermain di Eropa, pemain asing bisa tujuh, tapi sekarang pemain asing hanya empat. Maka, ini berbeda," ungkap Kei Hirose.
"Tetapi pemain Indonesia punya kecepatan seperti pemain jepang. Saya pikir levelnya bagus," imbuhnya.
Tetapi mantan pemain Lija Athletic tersebut harus lebih bekerja keras dengan Persela musim ini. Karena sebagian besar penggawa Laskar Joko Tingkir merupakan pemain muda.
"Sekarang, banyak pemain muda, saya 23 tahun, dan pemain asing lain usianya 28 dan 27 tahun. Maka saya harus berbicara banyak," tegas Kei.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Jatuh Cinta kepada Persela
Dan setelah lebih dari dua bulan berada di Lamongan, pemain yang berasal dari Negeri Sakura ini mengaku sudah jatuh cinta dengan Persela. Terutama suporternya yang selalu memberi dukungan dalam kondisi apapun.
"Karena ketika saya cedera, suporter mengatakan ayo Kei, ayo Kei. Saya suka suporter," Kei menambahkan.
Namun gelandang kelahiran 20 November 1995 itu menolak jika disebut sebagai idola baru di Lamongan. Meskipun ia selalu mendapat kepercayaan dari pelatih dan dielu-elukan oleh para suporter.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cara Bek Persela Hindari Dehidrasi di Bulan Ramadhan
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 09:20
-
Kei Hirose Sebut Pemain Indonesia Selevel dengan Jepang
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 07:48
-
Pengalaman di Thailand Bantu Amevor Beradaptasi dengan Persela
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 07:17
-
Kei Hirose Butuh Sepekan Lagi Agar Sembuh Total dari Cedera
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 06:35
-
Tak Mau Ambil Risiko, Persela Parkir Rafinha Saat Uji Coba
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 03:21
LATEST UPDATE
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
-
Here We Go! Manajemen MU Putuskan Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:09
-
Inovasi Green Hedging Milik Wolves, Bukti Sepak Bola Bisa Ramah Lingkungan
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:06
-
Kylian Mbappe Mulai Pulih, Peluang Tampil di Piala Super Spanyol Masih Terbuka
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR