
Bola.net - Jayus Hariono membeber aktivitas kesehariannya selama kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020 mandek akibat pandemi virus Corona. Gelandang muda Arema FC ini mengaku kesehariannya tak bisa lepas dari sepak bola.
"Tak banyak kegiatan saya selama masa pandemi Corona dan berhentinya kompetisi ini," kata Jayus, pada Bola.net, Selasa (28/04).
"Paling, saya hanya berlatih saja di lapangan dekat rumah," sambungnya.
Menurut Jayus, hampir tiap hari ia berlatih bersama beberapa rekan sekampungnya di lapangan. Hal ini, sambung pemain yang berdomisili di Kabupaten Malang tersebut, dilakukan untuk menjaga kondisinya. Ia tak mau ketika nanti kompetisi digulirkan lagi kondisinya jauh dari ideal.
"Selain itu, untuk menjaga kondisi juga, saya berlatih fisik sendiri. Beberapa kali ke gym, tapi seringnya saya berlatih di rumah," tuturnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Usir Kejenuhan dengan Bersepeda
Selain berlatih rutin, Jayus memiliki kiat lain untuk mengusir kejenuhan selama pandemi Corona ini. Ia biasanya bersepeda keliling kampung.
"Tidak jauh-jauh. Saya hanya berkeliling kampung, lewat sawah-sawah. Hanya itu," tutur Jayus.
Menurut Jayus, dengan bersepeda ada banyak hal yang bisa ia dapatkan. Tak hanya mengusir jenuh, kegiatan ini pun bisa menjaga kebugarannya.
"Apalagi dalam Bulan Ramadhan seperti saat ini, bersepeda bisa untuk ngabuburit," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Bulan Ramadhan, Arema FC Sesuaikan Jadwal dan Intensitas Latihan
- Arema FC Tuntut Kepastian Nasib Liga 1 Musim 2020
- Soal Kandidat Sekjen PSSI, Arema FC: Harus Pelaku Sepak Bola
- Arema Tak Sepakat Turnamen Pengganti Kompetisi Musim 2020 Tanpa Legiun Asing
- Arema FC Optimistis Yunus Nusi Bisa Jalani Peran Plt Sekjen PSSI dengan Baik
- Ini Sosok Sentral di Balik Gerakan Arema Melawan Virus Corona
- WHO Disebut Wacanakan Penghentian Kompetisi Sampai Akhir 2021, Klub-Klub Liga 1 Pening
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bulan Ramadhan, Arema FC Sesuaikan Jadwal dan Intensitas Latihan
Bola Indonesia 28 April 2020, 21:52
-
Arema FC Tuntut Kepastian Nasib Liga 1 Musim 2020
Bola Indonesia 28 April 2020, 04:40
-
Soal Kandidat Sekjen PSSI, Arema FC: Harus Pelaku Sepak Bola
Bola Indonesia 27 April 2020, 23:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR