"Piala Gubernur ini bukan tujuan dari kami. Malah, dengan adanya ajang ini, kami harus mengubah program persiapan kami menjelang musim depan. Yang seharusnya tahap conditioning, harus kita ganti ke uji coba," papar Agus Yuwono, Minggu (22/12).
"Saya apresiasi penampilan anak-anak yang bisa sampai sejauh ini. Sebelumnya, saya hanya menginstruksikan mereka bermain lepas dan menikmati tiap pertandingan. Ini yang membuat mereka bisa mengeluarkan kemampuan terbaik mereka," sambung pelatih asal Malang tersebut.
Sebelumnya, dalam laga semifinal Piala Gubernur, di Stadion Kanjuruhan Malang, Persegres harus mengakui ketangguhan Arema Cronus dengan skor 2-4. Dua gol Laskar Joko Samudro, yang dicetak Reza Mustofa dan Jimmy Suparno, gagal membawa tim asal Kota Pudak ini meraih tiket ke partai final.
Di partai puncak perhelatan Piala Gubernur, yang dijadwalkan dihelat Selasa (24/12), Arema Cronus bakal berhadapan dengan Persebaya Surabaya. Di laga -yang dihelat di Surabaya- Persebaya sukses menekuk Persela Lamongan, melalui gol semata wayang Pacho Kenmogne. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Persebaya, Iwan Budianto Minta Bantuan Aremania
Bola Indonesia 22 Desember 2013, 22:20 -
Pelatih Arema Soroti Buruknya Finishing Singo Edan
Bola Indonesia 22 Desember 2013, 22:19 -
Persegres Gagal ke Final, Agus Yuwono Tak Kecewa
Bola Indonesia 22 Desember 2013, 22:15 -
Pelatih Persik Akui Instruksikan Anak Asuhnya Main Bertahan
Bola Indonesia 20 Desember 2013, 20:12 -
Review: Bekuk Persik, Arema ke Semifinal Piala Gubernur
Bola Indonesia 20 Desember 2013, 16:56
LATEST UPDATE
-
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55 -
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR