Persela Siap Hentikan Ambisi Arema

Persela Siap Hentikan Ambisi Arema
- Tuan rumah Persela Lamongan siap menghentikan ambisi juara bertahan Arema Indonesia untuk meraih angka, pada pertandingan Liga Super Indonesia di Stadion Surajaya Lamongan, Minggu (24/10).

Asisten Manajer Persela, Yuhronur Efendi, yang dihubungi di Lamongan, Sabtu, mengatakan, timnya harus bekerja ekstra keras untuk mengalahkan Arema yang saat ini dalam kondisi percaya diri cukup tinggi.

Arema baru saja meraih kemenangan secara beruntun, termasuk saat melawan tuan rumah Bontang FC dengan skor 5-0.

"Kami harus memang lawan Arema, karena kami sudah kehilangan banyak poin di beberapa pertandingan sebelumnya," kata Yuhronur.

Ia mengatakan, dari empat laga yang sudah dimainkan, Persela hanya mampu menang sekali, dua kali kalah, dan sekali meraih hasil imbang di kandang sendiri.

Dua kekalahan terakhir dari Persija Jakarta dan PSPS Pekanbaru, dikhawatirkan masih mempengaruhi kondisi mental Fabiano Beltrame dan kawan-kawan saat menghadapi Arema.

"Kekhawatiran seperti itu jelas ada, tapi dari latihan beberapa hari terakhir, saya melihat anak-anak sangat bersemangat dan termotivasi untuk menang," kata pelatih Persela, .

Apalagi, lanjut Subangkit, Arema berstatus juara bertahan dan sangat berambisi meraih kemenangan keempatnya secara beruntun.

Menghadapi "Singo Edan", Subangkit berencana menurunkan penyerang asal Kamerun, Emalue Serge, yang baru saja direkrut, untuk diduetkan dengan Reduoanne Barkaoui.

"Saya sudah banyak tahu kekuatan Arema. Mereka tim yang solid dan punya kolektivitas permainan yang cukup bagus," ujar Subangkit.

Mantan pelatih Persema Malang itu juga menyebut Roman Chmelo, M Ridhuan, dan Noh Alam Syah, sebagai roh permainan Arema dan pergerakannya wajib diwaspadai.

"Saya minta semua lini untuk fokus dan konsentrasi, karena pemain-pemain Arema cukup berbahaya," katanya. (ant/den)

TAG TERKAIT


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR