Misalnya saja, Wakil Ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, Catur Agus Saptono, berencana mundur. Hal tersebut, bukanlah pepesan kosong. Sebab, Catur mengaku sudah menyiapkan surat pengunduran dan akan dilayangkan kepada PSSI, Senin (25/2).
"Suratnya nanti saya tujukan kepada Ketua Umum PSSI, para anggota Komite Eksekutif (Exco), Ketua Komdis dan Ketua Komite Etik," katanya.
Dikatakannya lagi, rencana untuk melepaskan jabatannya tersebut, sebenarnya sudah ada sejak lama. Dirinya beralasan, akibat konflik yang tidak kunjung usai di tubuh organisasi olahraga tertua di Indonesia tersebut.
"Yang pasti, saya merasa sudah tidak nyaman dengan situasi yang terjadi. Harapan saya, para pemimpin yang ada harus amanah. Para pengurus PSSI harus bisa memberikan prestasi, dan bukan mencari penghidupan dari PSSI," ujarnya.
"Siapa pun yang mengelola PSSI, harus bisa membangun industri sepak bola. Selain itu, menjauhkan sepak bola dari praktek suap dan pengaturan pertandingan," tambahnya.
Rencana mundurnya Catur, sekaligus menambah daftar pengurus PSSI yang akan angkat koper. Sebab sebelumnya, Deputi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Bidang Kompetisi, Saleh Ismail Mukadar, juga ingin melakukan hal yang sama.
Komisaris PT Persebaya Indonesia tersebut, mengaku akan melayangkan surat pengunduran diri pada 1 Maret mendatang. Selain keduanya, ada nama Tri Goestoro, yang menjabat sebagai Sekjen. Tri Goestoro mundur dari posisinya sejak September 2012 lalu. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Terancam Ditinggalkan Wakil Ketua Komdis
Bola Indonesia 24 Februari 2013, 20:45
-
Empat Exco Akui Mengikuti Instruksi FIFA
Bola Indonesia 24 Februari 2013, 19:10
-
Kedatangan La Nyalla cs ke PSSI Dianggap Sekadar Bertamu
Bola Indonesia 23 Februari 2013, 17:35
-
Bola Indonesia 23 Februari 2013, 10:45

-
Bob Hippy Pertanyakan Alasan Tuntutan Pemecatan Sekjen PSSI
Bola Indonesia 23 Februari 2013, 10:39
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR