
Bola.net - - Persib Bandung akan menjamu menjamu Borneo FC, Sabtu (21/4/2018) pukul 18:30 WIB di Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung, dalam laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Maung Bandung bertekad mengamankan tiga poin saat menjamu Pesut Etam.
Laga memainkan peran yang sangat krusial bagi Persib. Mereka membidik kemenangan demi motivasi berlipat sebelum menantang Persija Jakarta pada pekan berikutnya.
Duel Persib vs Borneo FC ini sekaligus menjadi ajang reuni sebagian pemain dan asisten pelatih Persib bersama nakhoda Borneo FC, Dejan Antonic lantaran pernah sama-sama di Persib.
Asisten pelatih Persib Herrie Setiawan menegaskan semua pemain Persib sudah bertekad untuk mengamankan tiga poin, apalagi bermain di kandang sendiri, walaupun hal itu tak mudah karena Borneo FC bukan tim kelas teri.
"Saya pikir semua pemain harus konsentrasi selama 95 menit, tidak hanya 90 menit. Fokus kerja keras dan berlari. Itu yang ditekankan coach Gomez kalau kami ingin menang di kandang," tegas Herrie.
Sementara itu, Dejan Antonic sudah sangat siap menghadapi Persib. Tak hanya menang, pelatih asal Serbia ini memastikan timnya akan memberikan permainan menarik.
"Pertandingan seru dan cukup bagus karena kita akan menghadapi tim besar dengan materi pemain yang cukup bagus. Tapi kita tim muda, kita akan mencoba memberikan permainan bagus," ungkap Dejan.
Live Streaming
Pertandingan antara Persib Bandung melawan Borneo FC bakal disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi Indosiar pada pukul 18.30 WIB. Laga tersebut juga dapat disaksikan melalui tautan berikut ini: LIVE STREAMING.
Prediksi Susunan Pemain
Persib (4-4-2): M. Natshir (kiper); Henhen Herdiana, Bojan Malisic, Al Amin Syukur Fisabillah, Ardi Idrus (belakang); Hariono, Ghozali Siregar, Oh Inkyun, Febri Hariyadi; Ezechiel N'douassel, Jonathan Bauman (depan)
Pelatih: Mario Gomez
Borneo FC (4-4-2) : Muhammad Ridho (Kiper); Mohamadou Al Hadji Adamou, Abdul rahman, Azamat Baitamov, Diego Michiels (belakang); Srdan Lopicic, Abrizal Umanailo, Mahadirga Lasut, Julien Alex Thomas Faubert (tengah); Titus Bonai, Lerby Eliandry (depan).
Pelatih : Dejan Antonic
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Liga 1: Persib Bandung 3-1 Borneo FC
Open Play 21 April 2018, 22:13 -
Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC: Skor 3-1
Bola Indonesia 21 April 2018, 20:53 -
Saksikan Live Streaming Liga 1 di Indosiar: Persib Bandung vs Borneo FC
Bola Indonesia 21 April 2018, 10:54 -
Ikut Pelatnas, Dua Pemain Persija Tak Diberi Izin Main Lawan Persib
Tim Nasional 21 April 2018, 04:40 -
Inilah Harapan Pelatih dan Pemain Persib di Ulang Tahun PSSI
Bola Indonesia 20 April 2018, 15:28
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR