
Bola.net - Persela Lamongan masih menanti satu kehadiran satu legiun asing untuk menyambut bergulirnya Shopee Liga 1 2020. Pemain yang dimaksud Brian Federico Ferreira.
Brian merupakan satu-satunya ekspatriat yang belum bergabung. Padahal klub berjuluk Laskar Joko Tingkir itu sudah menggelar latihan sejak Selasa (1/9/2020) lalu.
Kelengkapan administrasi disebut-sebut menjadi penyebab belum kembalinya gelandang Argentina tersebut. Sehingga dia belum bisa terbang ke Indonesia.
"Brian masih menunggu beberapa dokumen yang harus dilengkapi untuk bisa terbang ke Indonesia," kata Agus Haryono, Asisten Manajer Persela.
Sejak resmi diumumkan sebagai bagian dari Persela, Brian Ferreira belum sekalipun bergabung dengan tim. Sebab, kompetisi keburu dihentikan akibat pandemi Covid-19.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Berharap Secepatnya

Namun, Agus tidak terlalu risau dengan situasi yang dihadapi oleh eks pemain PSS Sleman tersebut. Karena hal yang sama juga dihadapi oleh pemain asing lain.
Sejumlah pemain dan pelatih dari beberapa kontestan Shopee Liga 1 2020 masih kesulitan untuk kembali ke Indonesia. Terutama yang berasal dari Amerika Latin.
"Itu juga dialami oleh semua pemain maupun pelatih yang masih di luar negeri untuk datang ke Indonesia," jelas Agus.
Hanya saja, Agus berharap Brian secepatnya pulang ke Indonesia. Sehingga, dia bisa segera menjalani persiapan dan beradaptasi dengan tim.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi Gabung PSHW, Mantan Bek Persela Langsung Ikut Latihan
Bola Indonesia 3 September 2020, 22:03
-
Terkendala Dokumen, Gelandang Asing Persela Belum Bisa Kembali ke Indonesia
Bola Indonesia 3 September 2020, 14:31
-
Mundur, Manajemen Persela Hormati Keputusan Fabio Oliviera
Bola Indonesia 2 September 2020, 22:06
-
Latihan Perdana di Persela, Nyoman Paul Aro Kaget dengan Cuaca Panas Lamongan
Bola Indonesia 2 September 2020, 09:23
-
Persela Lamongan Gelar Latihan Perdana, Fokus Cooper Test
Bola Indonesia 1 September 2020, 16:17
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR