
Bola.net - Arsenal bisa jadi mendapatkan satu tempat di Liga Champions musim depan jika Premier League musim 2019/20 ini jadi dibatalkan. Pandemi virus corona memaksa sepak bola Eropa untuk mengambil tindakan-tindakan ekstrem.
Selasa (17/3/2020) CET, UEFA akan mendengar pendapat 3 pilar sepak bola Eropa lainnya dalam panggilan video konferensi. Pertemuan darurat ini akan membahas perihal langkah terbaik di sisa musim ini.
Setelahnya, keputusan UEFA nanti akan jadi acuan Premier League untuk mengambil tindakan. Kamis (19/3/2020) mendatang, Premier League, FA, EFL, dan perwakilan klub akan kembali bertemu untuk membahas langkah mereka di sisa musim ini.
Ada beberapa opsi, termasuk membatalkan musim ini begitu saja. Apa konsekuensinya?
Jika Dibatalkan
Pembatalan musim adalah skenario terburuk, Liverpool -- yang sudah unggul 25 poin di puncak klasemen sementara -- bakal rugi besar. Namun, argumen bantahannya juga cukup kuat, bagaimana Liverpool disahkan jadi juara tanpa bermain?
Mengabaikan beberapa opsi lain, kali ini Express bicara soal opsi pembatalan musim. Jika benar demikian, artinya klasemen sementara musim ini tidak akan berarti, justru mengacu pada musim lalu.
Empat besar klasemen akhir musim lalu diisi oleh Manchester City (juara), Liverpool, Chelsea, dan Tottenham. Arsenal ada di peringkat ke-5, satu poin di bawah Spurs, lalu ada Manchester United satu tingkat di bawah The Gunners.
Hukuman Man City
Biar begitu, dengan situasi yang sekarang, Man City tidak bisa bermain di Liga Champions musim depan karena hukuman larangan bermain di kompetisi Eropa selama dua musim ke depan.
Hukuman ini diberikan UEFA karena Man City diduga melanggar aturan Financial Fair Play (FFP), yakni menggelembungkan pendapatan dengan dana pribadi sang pemilik klub.
Alhasil, jika musim ini jadi dibatalkan dan klasemen musim lalu jadi acuan, Arsenal akan mendapatkan satu spot di Liga Champions musim depan karena hukuman Man City. Arsenal lolos tanpa perlu bersusah-payah (sebagai tim peringkat ke-5 musim lalu).
Jika Dilanjutkan
Tentu ulasan Express di atas hanya mengacu pada satu opsi, yakni pembatalan musim 2019/20. Jika dilanjutkan, Premier League jelas masih menyimpan banyak kejutan.
Arsenal sekarang ada di peringkat ke-9 klasemen sementara, tidak terlalu jauh dari MU yang ada di peringkat ke-5. Jika musim berlanjut, ada berbagai kemungkinan yang bisa terjadi.
Sumber: Express
Baca ini juga ya!
- Kalahkan MU dan Arsenal, Chelsea Terdepan Dapatkan Kiper Klub Tarkam Ini
- Arsenal Ingin Bajak Dejan Lovren dari Liverpool
- Eks Arsenal Ini tak Setuju Jika Liverpool Diberi Gelar Juara Lebih Dini
- Real Madrid Siap Jual Dani Ceballos, Siap Menampung, Arsenal?
- Arsenal Diminta Tidak Perlu Ragu Jual Aubameyang, Ini Alasannya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiga Pemain Terbaik Dunia Versi Gundogan, Ada Messi, tak Ada Ronaldo
Liga Inggris 17 Maret 2020, 18:29
-
City Akan Jadikan Cancelo Sebagai Pemulus Transfer Skriniar dari Inter Milan
Liga Inggris 17 Maret 2020, 17:55
-
Cegah Penyebaran Virus Corona, Manchester City Tutup Markas Latihan Mereka
Liga Inggris 17 Maret 2020, 15:50
-
Harry Kane Bidikan Utama, Juventus Dekati Gabriel Jesus Sebagai Alternatif
Liga Italia 17 Maret 2020, 14:47
-
Andai Musim Dibatalkan, Arsenal yang Bakal ke Liga Champions Bukan MU
Liga Inggris 17 Maret 2020, 10:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR