
Bola.net - Manajer Real Madrid, Zinedine Zidane membalas kecaman pelatih Sevilla, Julen Lopetegui dan Monchi terkait keputusan kontroversial wasit. Ia menilai bahwa Sevilla bukan satu-satunya yang dirugikan wasit pada pertandingan dini hari tadi.
Sebuah kontroversi mewarnai pertandingan Real Madrid vs Sevilla dini hari tadi. Pada laga tersebut, wasit menganulir gol Luuk De Jong di babak pertama karena ada pelanggaran yang terjadi sebelum proses terciptanya gol tersebut.
Keputusan wasit itu membuat Sevilla akhirnya kalah 2-1 melawan Real Madrid. Alhasil seusai laga pelatih Sevilla, Julen Lopetegui dan Direktur Olahraga mereka, Monchi mengecam keras keputusan wasit tersebut yang dinilai menguntungkan Real Madrid.
Menanggapi komentar pedas tersebut, begini jawaban Zidane. "Saya rasa wasit harusnya menganulir gol Sevilla karena ada handball yang terjadi sebelum gol itu terjadi, namun wasit tidak memberikannya," beber Zidane kepada Marca.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Terserah Monchi
Zidane sendiri juga enggan melanjutkan perdebatan mengenai keabsahan gol tersebut. Ia menilai Monchi bisa mengatakan apapun yang ia mau.
"Dia [Monchi] bebas mengatakan apapun dan saya tidak perlu mengomentari apapun. Pada akhirnya wasitlah yang memutuskan."
"Apa yang ia katakan itu memang cukup keras, namun saya tidak akan menghalangi Direktur Olahraga Sevilla itu untuk mengatakan apa yang ia pikirkan."
Pertandingan Sulit
Pada kesempatan ini, Zidane juga menyampaikan pujiannya kepada Sevilla usai pertandingan tersebut.
Ia menilai pertandingan melawan tim asal Andalusia itu berjalan sangat ketat sehingga Sevilla layak mendapatkan pujian atas performa apik mereka.
"Saya rasa pertandingan ini berjalan cukup sulit bagi kami. Hari ini kami menghadapi tim yang sangat bagus, namun saya rasa hasil pertandingan ini adalah hasil yang adil." ujarnya.
Laga Berikutnya
Real Madrid akan beraksi di ajang Copa Del Rey pada tengah pekan ini.
Mereka dijadwalkan akan menghadapi Unionistas di babak 32 besar Copa Del Rey.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Level Tinggi, Real Madrid Sekarang Tahu Caranya Bertahan Hidup
Liga Spanyol 19 Januari 2020, 22:00
-
Casemiro: Real Madrid Menang Karena Kerja Tim, Bukan Karena Saya
Liga Inggris 19 Januari 2020, 10:00
-
Tumbangkan Sevilla, ZIdane Acungi Jempol Performa Casemiro
Liga Spanyol 19 Januari 2020, 09:40
-
Dituduh Diuntungkan Wasit, Zinedine Zidane: Wasit Juga Rugikan Madrid!
Liga Inggris 19 Januari 2020, 09:20
-
Dikalahkan Real Madrid, Julen Lopetegui: Wasit Menzalimi Sevilla
Liga Spanyol 19 Januari 2020, 09:05
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR