
Bola.net - Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, memberikan pujian khusus untuk Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo. Menurutnya, kedua penyerang ini akan menjadi ancaman serius bagi Setan Merah di musim ini.
Pujian ini dilontarkan Bruno usai pertandingan Manchester United melawan Arsenal tadi malam. Dalam laga tersebut, Mbeumo dan Cunha diturunkan sebagai starter di lini serang MU.
Kedua pemain baru MU itu tampil mencolok sepanjang pertandingan. Pergerakan mereka sangat mengancam dan kerap membuat pertahanan Arsenal kesulitan menghentikannya.
Fernandes mengaku terkesan dengan penampilan kedua penyerang tersebut. "Mereka (Cunha dan Mbeumo) bermain dengan sangat baik," ungkap Bruno saat diwawancarai MUTV.
Simak komentar lengkap sang kapten berikut ini.
Ancaman Nyata
Menurut Fernandes, selama 90 menit pertandingan, Cunha dan Mbeumo benar-benar menjadi momok bagi pertahanan Arsenal.
Ia menilai keduanya telah membuktikan bahwa Manchester United tidak salah menginvestasikan dana besar untuk memboyong mereka.
"Kita semua tahu kualitas yang mereka berdua miliki dan apa yang bisa mereka berikan untuk tim ini. Mereka benar-benar jadi ancaman nyata saat membawa bola," lanjut Fernandes.
Bakal Semakin Membaik
Fernandes juga optimistis bahwa performa Mbeumo dan Cunha masih bisa terus meningkat seiring waktu.
Ia yakin, dengan adaptasi yang lebih baik, keduanya akan semakin memahami permainan MU dan menunjukkan potensi terbaiknya.
"Ini masih awal musim, dan kami yakin mereka berdua bisa memberikan lebih banyak lagi untuk tim. Saya sangat percaya itu karena kualitas mereka memang luar biasa," tegasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United bertekad bangkit di pekan kedua Premier League musim 2025/2026.
Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi Fulham pada akhir pekan mendatang.
Klasemen Premier League
Sumber: MUTV
Baca Juga:
- Inikah Gelandang yang Bakal Gantikan Carlos Baleba di MU?
- Blunder Bayindir Bikin Kalah, Manchester United Didesak Rekrut 2 Nama Kiper Ini
- Catatan Menarik Manchester United vs Arsenal: Derita Ruben Amorim Pecahkan Rekor Negatif
- Ruben Amorim Ungkap Satu Titik Lemah MU yang Dihukum Arsenal di Old Trafford
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Babak Belur di MU, Andre Onana Bisa 'Balikan' ke Inter Milan
Liga Inggris 18 Agustus 2025, 22:21
-
Makin Rumit! Jadon Sancho Tolak AS Roma dan Besiktas, MU Dibuat Pusing
Liga Inggris 18 Agustus 2025, 19:10
-
Sulit Membela Altay Bayindir: Blunder Terlalu Fatal yang Bikin Man United Kalah
Liga Inggris 18 Agustus 2025, 18:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR