
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp memastikan Fabinho bakal absen di pertandingan melawan West Ham di Anfield.
Pemain asal Brasil itu sebelumnya mengalami cedera saat Liverpool bermain melawan Midtjylland di Liga Champions. Padahal pemain asal Brasil itu dibutuhkan untuk mengisi pos yang ditinggalkan Virgil van Dijk.
Liverpool pun mengalami krisis bek tengah. Pasalnya Joe Gomez juga mengalami cedera.
Fabinho dicurigai mengalami cedera hamstring. Namun belum diketahui seberapa parah cedera itu dan sampai kapan ia akan absen.
Pernyataan Klopp
Jurgen Klopp akhirnya membeberkan kondisi Fabinho. Ia mengungkapkan bahwa gelandang plontos itu dipastikan absen saat Liverpool bersua dengan West Ham akhir pekan ini.
Klopp tak mengatakan kapan Fabinho akan bisa bermain lagi. Tapi sepertinya ia akan absen tak terlalu lama.
“Fab tidak masuk, itu jelas. Ia mengalami sedikit cedera sehingga ia akan absen pada akhir pekan dan mungkin sedikit lebih lama,"ungkapnya pada situs resmi Liverpool.
"Itu satu hal, tetapi semua orang lain yang fit akan bersaing, baik di lapangan atau di bangku cadangan dan masuk ke tim," terangnya.
Kondisi Henderson Baik-baik Saja
Sementara itu ada juga tanda tanya soal Jordan Henderson. Pasalnya ia cuma bermain separuh babak saja saat melawan Midtjylland di Liga Champions kemarin.
Namun Jurgen Klopp menegaskan tak ada masalah kebugaran dengan sang skipper. Ia mengatakan keputusan menarik keluar Henderson dilakukan karena ia harus menjaga sang gelandang agar tak keletihan, mengingat padatnya jadwal tanding Liverpool.
“Jordan Henderson tidak memiliki masalah kebugaran. Bertanggung jawab mungkin adalah kata yang lebih baik untuk [pergantian pemain]," ucapnya.
“Saya bisa menghitung sedikit dan saya bisa menghitung permainan yang kami mainkan, saya bisa menghitung semua permainan yang dimainkan para pemain dan kami harus mencoba melewati periode ini," terang Klopp.
Absennya Fabinho sendiri membuat Jurgen Klopp terpaksa mengandalkan bek muda Rhys Williams. Ada kemungkinan ia juga akan kembali dimainkan saat Liverpool bersua West Ham pada akhir pekan ini.
(livepoolfc.com)
Berita Liverpool Lainnya:
- Ngilu! Kena Labrak Van Dijk, Testis James Rodriguez Cedera
- Soal Cedera Van Dijk, Alisson Kritik Gaya Main Ngawur Pickford
- Secuil Kabar Bagus dari Liverpool, Operasi Van Dijk Berlangsung Lancar
- Jadi Incaran Liverpool, Begini Respon Kalidou Koulibaly
- AC Milan Coba Telikung Liverpool untuk Transfer Ozan Kabak
- Januari, Liverpool Ditinggal Pergi Penyerang Ini?
- Prediksi Liverpool vs West Ham 1 November 2020
- Liverpool Menjadi Korban David Moyes Berikutnya, Apakah Mungkin?
- Virgil Van Dijk Mungkin Perlu Belajar dari Pengalaman Horor Djibril Cisse
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Kondisi Thiago dan Naby Keita, Kapan Bisa bermain Lagi Bagi Liverpool?
Liga Inggris 30 Oktober 2020, 22:58
-
Fabinho Dipastikan Absen Lawan West Ham
Liga Inggris 30 Oktober 2020, 22:27
-
Ngilu! Kena Labrak Van Dijk, Testis James Rodriguez Cedera
Liga Inggris 30 Oktober 2020, 21:28
-
Soal Cedera Van Dijk, Alisson Kritik Gaya Main Ngawur Pickford
Liga Inggris 30 Oktober 2020, 20:29
-
Secuil Kabar Bagus dari Liverpool, Operasi Van Dijk Berlangsung Lancar
Liga Inggris 30 Oktober 2020, 19:58
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR