Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola angkat bicara seputar keputusannya mengubah posisi bermain Kevin De Bruyne. Guardiola menyebut ia mengubah posisi De Bruyne untuk sementara demi mempercepat proses pemulihannya.
Musim ini bisa dikatakan menjadi musim yang sulit bagi Kevin De Bruyne. Ia harus banyak menonton permainan timnya dari ruang perawatan The Citizens karena cedera kambuhan yang ia alami.
De Bruyne sendiri kembali bermain di tim utama Manchester City. Pada laga melawan Burton dini hari tadi, Pep memainkannya selama 63 menit di mana ia dipasang sebagai gelandang tengah.
Guardiola sendiri menyebut ia sengaja memainkan De Bruyne lebih ke dalam untuk mempercepat pemulihannya. "Saya ingin melihat bermain Kevin membuat banyak sentuhan," buka Guardiola kepada Sportsmole.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca penjelasan Guardiola selengkapnya.
Optimalkan Posisi
Guardiola sendiri menyebut bahwa dengan bermain di posisi gelandang tengah, De Bruyne jadi lebih terlibat aktif dalam permainan City sehingga ia bisa berkontribusi lebih besar bagi timnya.
"Kevin adalah pemain yang selalu membuat kontak dengan bola , sehingga bermain di posisi itu [Gelandang Tengah] normalnya membuatnya menyentuh bola lebih banyak."
"Itulah mengapa saya memainkan dia di posisi tersebut dan kami sudah cukup lama melatih posisi tersebut di sesi latihan kami."
Tidak Buru-Buru
Pada kesempatan ini, Pep juga membeberkan alasan mengapa ia menarik keluar De Bruyne di pertengahan babak kedua.
Guardiola menyebut ia sengaja menarik De Bruyne agar ia bisa menyesuaikan diri secara perlahan usai mengalami cedera yang parah.
'Dia sudah absen lama karena cedera, sehingga dia butuh waktu bermain untuk memulihkan kekuatan di kakinya. Kami ingin dia secara perlahan memulihkan kondisinya dan ia sudah mulai kembali." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester City dijadwalkan akan menghadapi Burnley di pertandingan babak ke lima FA Cup musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aguero Tak Ingin Pencarian Emiliano Sala Dihentikan
Liga Inggris 25 Januari 2019, 17:01
-
Prediksi Manchester City vs Burnley 26 Januari 2019
Liga Inggris 25 Januari 2019, 15:01
-
Barcelona Kejar Nicolas Otamendi?
Liga Spanyol 25 Januari 2019, 14:00
-
Ini Alasan Pep Guardiola Ubah Posisi Bermain Kevin De Bruyne
Liga Inggris 25 Januari 2019, 11:40
-
Pep Guardiola Berharap Banyak Pada Benjamin Mendy
Liga Inggris 25 Januari 2019, 11:20
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR