Bola.net - Impian Arsenal untuk menggaet Pau Torres berpotensi menjadi kenyataan. Pemain Villarreal itu baru-baru ini menyiratkan ketertarikan bermain di Inggris suatu hari nanti.
Bek 23 tahun tersebut merupakan salah satu rising star di skuat The Yellow Submarine musim ini. Ia menjadi dinding yang kokoh bagi Villarreal setelah musim lalu dipinjamkan ke Malaga.
Ketangguhan bek Timnas Spanyol itu diberitakan menarik perhatian Arsenal. Mikel Arteta ingin menjadikan sang bek bagian dari tim mereka musim depan.
Ketertarikan Arsenal terhadap Pau nampaknya bisa menjadi kenyataan. Pasalnya sang bek baru-baru ini memberikan kode terkait masa depannya.
Seperti apa kode yang ia berikan? Simak informasinya di bawah ini.
Belajar Bahasa Inggris
Kode untuk Arsenal ini muncul dari wawancara Pau beberapa waktu yang lalu.
Kepada El Periodico Mediterraneo, sang bek mengakui bahwa ia saat ini tengah menekuni belajar bahasa Inggris sehingga ini mengindikasikan kepindahannya ke Arsenal.
"Saat ini saya belajar bahasa baru setelah makan siang. Dulu saya sempat belajar bahasa Inggris dan saya rasa ini waktu yang tepat untuk melanjutkan untuk belajar bahasa Inggris lagi."
Jaga Kondisi
Pau juga menuturkan kesehariannya saat ini setelah La Liga dibekukan akibat pandemi virus corona.
Ia mengatakan bahwa ia tetap fokus berlatih di rumah agar kondisi badannya tetap bugar ketika liga dimulai kembali.
"Di pagi hari, saya mengikuti pola latihan saya, dan saya juga makan sesuai dengan panduan yang diberikan klub." ujarnya.
Harga Mahal
Arsenal harus siap keluar uang banyak untuk merekrut Pau Torres.
Sang bek baru meneken kontrak berdurasi lima tahun di Villarreal dan ia memiliki klausul rilis sekitar 48 juta Euro.
(El Periodico Mediterraneo)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Incaran Arsenal, Pau Torres Beri Kode Menggembirakan Ini
Liga Inggris 9 April 2020, 17:00
-
Apapun yang Terjadi, Arsenal Diminta Tidak Lepas Alexandre Lacazette
Liga Inggris 9 April 2020, 16:20
-
3 Alasan Arsenal Harus Jual Pierre-Emerick Aubameyang di Musim Panas
Editorial 9 April 2020, 14:06
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR