- Penyerang Alexandre Lacazette menjadi bintang kemenangan Arsenal di laga kontra Cardiff City, Minggu (2/9) malam WIB. Lacazette pun memberi bukti pada pelatih Unai Emery jika dia layak bermain sejak menit pertama.
Pada laga-laga sebelumnya, Emery tak menampilkan Lacazette sebagai pemain inti. Sebab, pelatih asal Spanyol lebih memilih memainkan Pierre-Emerick Aubameyang di posisi penyerang. Emery hanya memainkan satu pemain di posisi penyerang tengah.
Saat melawan Cardiff, Emery membuat kejutan dengan memainkan Lacazette dan Aubameyang secara bersamaan. Hasilnya pun tidak buruk. Lacazette memberi satu gol dan satu assist untuk koleganya. The Gunners meraih kemenangan 3-2.
Meskipun kerap diragukan bisa bermain bersama Aubameyang, Lacazette memberi bukti jika mereka bisa bermain bersama. Keduanya punya hubungan yang baik di luar lapangan dan kondisi tersebut membuat koneksi mereka di lapangan terjalin bagus.
Dari Luar ke Dalam Lapangan
Tidak hanya memberi bukti jika dia bisa bermain bersama dengan Aubameyang, Lacazette juga sukses memberi pembuktian lain. Penyerang asal Prancis memberi pernyataan bahwa Emery harus memainkan dia sejak menit.
"Jika kami punya hubungan baik di luar lapangan, maka itu akan menjadi lebih mudah terkoneksi di dalam lapangan," buka Lacazette.
"Bagi saya sendiri, penting untuk bisa bermain sejak menit awal. Saya ingin memberi bukti pada pelatih jika saya layak jadi pemain inti. Saya pikir saya bisa melakukannya dan saya senang dengan hal itu," sambungnya.
Arsenal Mulai Bangkit
Kemenangan atas Cardiff jadi raihan tiga poin kedua yang diraih oleh Arsenal. Gelandang Aaron Ramsey, melihat ini sebagai momen kebangkitan Arsenal usai menelan dua kekalahan beruntun di awal musim 2018/19.
"Kami punya awal musim yang sulit karena melawan Manchester City dan Chelsea. Tapi, kami bisa bangkit dengan baik. Kami ingin memanfaatkan sepenuhnya setiap peluang yang kami dapatkan," kata Ramsey.
Vidio Asian Games 2018
*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.(fft/asa)
(fft/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lacazette Memang Harus Starter
Liga Inggris 3 September 2018, 16:45
-
Terungkap, Arsenal Ternyata Nyaris Datangkan Luke Shaw
Liga Inggris 3 September 2018, 16:30
-
Gol Aubameyang Rasa Thierry Henry
Liga Inggris 3 September 2018, 15:45
-
Emery Terus Percaya pada Kemampuan Petr Cech
Liga Inggris 3 September 2018, 15:00
-
Aubameyang dan Lacazette Makin Menyatu, Emery Merasa Terbantu
Liga Inggris 3 September 2018, 14:45
LATEST UPDATE
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR